Bangun RS Taraf Internasional di Bali, Erick Thohir: Perkuat Kemandirian Kesehatan

Rabu, 29 Desember 2021 - 10:55 WIB
loading...
Bangun RS Taraf Internasional...
Begini fase lengkap pembangunan RS Internasional di Bali yang menurut Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menerangkan kehadiran RS Internasional untuk memperkuat ekosistem kesehatan. Foto/Dok IG Erick Thohir
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menerangkan, tujuan dibangunnya Rumah Sakit (RS) Internasional di Bali untuk memperkuat ekosistem kesehatan . Sebab, kata dia, aspek kesehatan marupakan hal yang sangat penting lantaran menjadi penopang ekonomi pasca pandemi.

“Kita sudah berhasil mengkonsolidasikan BUMN klaster kesehatan, yang dimana ini adalah bagian kita membentuk ekosistem untuk memperkuat kemandiran di bidang kesehatan,” kata Erick Thohir dalam keterangan tertulis, Rabu (29/12/2021).



Seperti diketahui Pembangunan Rumah Sakit Internasional di kawasan wisata Sanur, Kota Denpasar, Bali resmi dimulai usai Presiden Joko Widodo secara langsung menghadiri ground breaking pada Senin (27/12). RS bertaraf internasional dibangun oleh menteri BUMN Erick Thohir yang mengkonsolidasikan BUMN di bidang kesehatan. Pembangunan fase I ditargetkan rampung pada 2023.

Disamping itu, lanjut dia, pembangunan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan investasi bidang kesehatan ke dalam negeri. Adapun pembangunan RS ini bekerjasama dengan Mayo Clinic dari Amerika Serikat.

“Ini fungsinya juga membantu Bali mempunyai pariwisata baru di bidang kesehatan,” tandas Erick.

Untuk Fase pertama, pembangunan akan meliputi healthcare 1 dan 2 seluas 5 hektare, ethnomedicinal botanic garden seluas 5,3 hektare, retail village 1 hektare, dan UMKM senter 0,5 hektare. Pembangunan fase pertama ditargetkan kelar pada 2023.

Sedangkan fase kedua, pembangunan pusat kesehatan itu meliputi Bali Beach Hotel seluas 3,1 hektare; Bung Karno Convention Center seluas 2,1 hektare; parking hub yang terbagi tiga wilayah masing-masing 1,1 hektare, 0,9 hektare, dan 0,3 hektare. Kemudian Bali Beach Garden dengan luas 2,7 hektare; hotel bintang 3-4 1,7 hektare; healthcare 4 1,1 hektare. Tahap diharapkan kelar pada 2026.



Sementara fase ketiga yang ditargetkan selesai pada 2029 akan mencakup pembangunan healthcare 3 seluas 2,5 hektare; Bali Beach Resort seluas 5,2 hektare, dan healthcare 6 seluas 1,2 hektare. Fase keempat yang akan selesai pada 2032 akan meliputi pembangunan Bali Beach Garden seluas 2,7 hektare, kawasan hotel berbintang 3-4 1,7 hektare; kawasan komersial 1,1 hektare, dan healtcare 5 1,4 hektare.

Presiden Joko Widodo mengapresiasi langkah Menteri BUMN Erick Thohir yang membangun Rumah Sakit Internasional di Sanur, Kota Denpasar, Bali. Dengan terbangunnya RS bertaraf internasional ini, Presiden Jokowi berharap menjadi destinasi wisata kesehatan. Sehingga, masyarakat tak perlu lagi berobat ke luar negeri.

“Kita harapkan nanti Sanur ini menjadi KEK kesehatan dan kita harapkan tidak ada lagi, kalau ini jadi, tidak ada lagi rakyat kita, masyarakat kita yang pergi ke luar negeri untuk mendapatkan pelayanan kesehatan," kata Jokowi dalam sambutannya saat menghadiri ground breaking RS Internasional di Sanur, Bali, Senin (27/12).
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
OXO Group Indonesia...
OXO Group Indonesia Luncurkan The Pavilions, Angkat Konsep Wellness Living
Bali Batasi Plastik...
Bali Batasi Plastik Sekali Pakai, Industri Harus Bertransformasi ke Produk Eco-Friendly
Pejabat Pemerintah Jadi...
Pejabat Pemerintah Jadi Komisaris Bank BUMN, Erick Thohir Kasih Penjelasan Begini
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
Ifan Seventeen Ditunjuk...
Ifan Seventeen Ditunjuk jadi Dirut BUMN PT PFN, Ini Profil dan Pendidikannya
Ada 1.800 Ton Emas Tersimpan...
Ada 1.800 Ton Emas Tersimpan di Masyarakat! di Bawah Bantal, Toilet, hingga Dalam Batu Bata
Investasi di Industri...
Investasi di Industri Kedokteran Gigi Melesat, IDEC 2025 Jadi Pusat Inovasi
Urai Kemacetan di Bali,...
Urai Kemacetan di Bali, Pelindo Operasikan Taksi Air di Tanjung Benoa
Ini Kuasa Erick Thohir...
Ini Kuasa Erick Thohir usai BUMN Ditarik ke Danantara
Rekomendasi
Bersaing dengan Mobil...
Bersaing dengan Mobil China, AUDI Berubah Total
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Bantuan Alat Pertanian untuk Korban Banjir Bandang di Tanah Datar Sumbar
Pengacara Bawa Pistol...
Pengacara Bawa Pistol dan Senapan hingga Sabu Jadi Tersangka dan Dijerat Pasal Berlapis
Berita Terkini
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
12 menit yang lalu
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
1 jam yang lalu
United Tractors Tanggapi...
United Tractors Tanggapi Serius Soal Banjir Produk Alat Berat dari China
2 jam yang lalu
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
3 jam yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
3 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
4 jam yang lalu
Infografis
Ganjar Pastikan Akses...
Ganjar Pastikan Akses Kesehatan di Indonesia Merata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved