Bangun Inovasi Generasi Muda, Bakrie Group Sokong Dana Rp1 Miliar

Jum'at, 11 Maret 2022 - 16:09 WIB
loading...
Bangun Inovasi Generasi...
Ilustrasi ide kreatif. FOTO/iStock Photo
A A A
JAKARTA - Bakrie Group memberikan dukungan pendanaan dalam upaya membangun inovasi generasi muda di daerah melalui Program Kita Satu. Program tersebut digagas sebagai komitmen 80 tahun Bakrie Group untuk mendorong generasi muda membangun ide kreatif membangun ekonomi lokal.

"Kami berharap melalui program tersebut dapat memunculkan ide kreatif turut membangun ekonomi lokal melalui komunitas sosial. Kami percaya bahwasannya anak muda memiliki potensi yang besar menghadirkan solusi dan perubahan yang lebih baik," kata Presiden Komisaris Bakrie Global Ventura Aninditha Anestya Bakrie, di Jakarta, Jumat (11/3/2022).



Menurut dia generasi muda merupakan sarana penting mengurai berbagai permasalahan sosial ekonomi di masyarakat. Sebab itu, melalui Program Kita Satu bertajuk Generasi Bangun Negeri, Bakri Gorup memberikan dukungan bantuan pendanaan senilai Rp1 miliar untuk mengembangkan inovasi generasi muda di daerah.

"Dengan support di faktor pendanaan sosial, niat baik dan ide kreativitas anak muda jadi makin berkembang dan terealisasi," ujar Aninditha.

Dia mengatakan bagi komunitas anak muda dapat mendaftarkan diri pada seleksi gelombang pertama dari 28 Februari-13 Maret. Nantinya, ada gelombang kedua dan seterusnya. Sekitar 40 komunitas terpilih mendapat bantuan pendanaan dari Bakrie Group.

Ide sosial yang bersifat berkelanjutan, unik, dan beda, inovatif serta berdampak positif akan menjadi empat kriteria seleksi utama komunitas sosial yang terpilih. "Pendaftaran dan informasi mengenai Program Kita Satu dapat diakses pada halaman website resmi Bakrie Group," kata Aninditha.



Sebagai informasi, berdasarkan sensus penduduk Indonesia pada 2020, terdapat sekitar 75,49 juta jiwa 27,94 persen jumlah generasi Gen Z dan terdapat 69,38 juta jiwa 25,87 persen jumlah generasi milenial dari total penduduk Indonesia. Melihat angka tersebut, saat ini, populasi masyarakat Indonesia didominasi oleh anak muda.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Program Optimus PHE...
Program Optimus PHE Cetak Cost Optimization USD699 Juta
Environesia Group Usung...
Environesia Group Usung Kolaborasi dan Inovasi di Hipmi Expo 2025
BRI Life Terus Kembangkan...
BRI Life Terus Kembangkan Layanan Digital Beri Kemudahan Nasabah
DPR Dorong Perluasan...
DPR Dorong Perluasan Pasokan Bata Interlock Presisi ke Pasar Nasional
Drinktec 2025 Memacu...
Drinktec 2025 Memacu Lahirnya Inovasi Baru Industri Minuman dan Makanan Cair
Dukung Program 3 Juta...
Dukung Program 3 Juta Rumah, SIG Hadirkan Bata Interlock Presisi
Otoproject Bakal Pamerkan...
Otoproject Bakal Pamerkan Aksesoris Mobil Terbaru di IIMS 2025
Syngenta Dukung Pemerintah...
Syngenta Dukung Pemerintah Perkuat Ketahanan Pangan Nasional
MIND ID Kembangkan Generasi...
MIND ID Kembangkan Generasi Muda lewat Pendidikan dan Olah Raga
Rekomendasi
Gubernur Kalteng: Pembangunan...
Gubernur Kalteng: Pembangunan Gereja Maranatha Ditarget Selesai Tahun Ini
Jaksa Minta Hakim Tolak...
Jaksa Minta Hakim Tolak Eksepsi Tom Lembong
Hari Ini DKPP Periksa...
Hari Ini DKPP Periksa Kabag TU Bawaslu terkait Dugaan Asusila
Berita Terkini
THR Pensiunan PNS Kapan...
THR Pensiunan PNS Kapan Cair? Cek Kisaran Tanggal dan Nominalnya
20 menit yang lalu
Resmi Jadi Bank Emas,...
Resmi Jadi Bank Emas, Pegadaian Salurkan PMK Emas ke PT Lotus Lingga Pratama
1 jam yang lalu
PBJT Jasa Kesenian dan...
PBJT Jasa Kesenian dan Hiburan, Berikut Objek Pajak dan Besaran Tarifnya
1 jam yang lalu
Inilah 5 Aplikasi Kripto...
Inilah 5 Aplikasi Kripto Terlengkap di Indonesia
2 jam yang lalu
Harga Emas Antam Terperosok...
Harga Emas Antam Terperosok Rp14.000 per Gram, Berikut Rinciannya
2 jam yang lalu
Vietnam Bakal Bangun...
Vietnam Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius
4 jam yang lalu
Infografis
Sayembara Merampas Tank...
Sayembara Merampas Tank NATO Berhadiah Rp1 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved