Ini 4 Harta Karun Tambang Indonesia yang Diekspor ke Jepang

Senin, 30 Mei 2022 - 16:33 WIB
loading...
Ini 4 Harta Karun Tambang...
Indonesia memiliki harta karun tambang yang sangat melimpah. Foto DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indonesia memiliki harta karun tambang yang sangat melimpah. Hal itu karena Indonesia merupakan negara yang dilewati dua sirkum, yaitu sirkum pasifik dan mediterania.

Harta karun tambang Indonesia ini cukup diminati dan banyak diburu negara lain. Salah satunya adalah Jepang. Negeri Sakura ini diketahui menjadi salah satu negara tujuan ekspor bahan tambang Indonesia.
Baca juga : Inilah Harta Karun Indonesia Paling Wangi di Dunia

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut beberapa harta karun tambang Indonesia yang diekspor ke Jepang :

1. Batu Bara

Jepang sendiri dikenal cukup mengandalkan impor batubara dari Indonesia. Bersumber dari data BPS, Jepang berada di urutan 3 besar dalam Negara Tujuan Ekspor Batu Bara Tahun 2012-2020.

Dalam kurun waktu 2012 hingga 2020, angka terbesar ekspor batubara ke Jepang terjadi pada tahun 2013 yang mencapai 37,71 juta ton. Sedangkan pada tahun 2020, angka ekspor ini berkisar pada 26,96 juta ton.

Selain itu, pada awal 2022 ini Indonesia juga sempat melarang ekspor batu bara ke negara-negara importir. Lantas, hal ini mendapat desakan, salah satunya dari Jepang untuk segera mencabut larangan tersebut.

2. Nikel

Nikel merupakan salah satu harta karun tambang Indonesia yang sangat berharga dan memiliki nilai jual tinggi. Selain itu, Indonesia juga dikenal sebagai negara dengan cadangan nikel terbesar di dunia. Menurut data Kementerian ESDM, jumlah cadangan nikel mencapai 72 juta ton.

Dikutip dari pemberitaan SINDOnews, sepanjang 2021 Indonesia tercatat telah mengekspor sekitar 166,33 ribu ton nikel.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1596 seconds (0.1#10.140)