Gandeng AOTS Jepang, Binawan Tingkatkan Kompetensi Tenaga Profesional

Rabu, 29 Juni 2022 - 16:30 WIB
loading...
Gandeng AOTS Jepang,...
Penandatangan MOU antara Binawan dan AOTS Jepang turut dihadiri oleh Bapak Afriansyah Noor, Wakil Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia. FOTO/Ist
A A A
JAKARTA - Binawan Group berkolaborasi dengan AOTS Jepang. Association for Overseas Technical Cooperation and Sustainable Partnerships (AOTS) merupakan organisasi pengembangan sumber daya manusia di negara berkembang untuk mempromosikan kerja sama teknis melalui pelatihan, pengiriman ahli dan program lainnya.

Penandatangan MOU tersebut merupakan kerja sama strategis jangka panjang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tenaga profesional Indonesia pada khususnya caregiver. AOTS akan memberikan dukungannya dalam pelatihan bahasa dan pengenalan budaya melalui program Training of Trainer, pengembangan modul dan supervisi program untuk memastikan tenaga profesional Indonesia dapat memenuhi standar kualitas jepang.

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor menyampaikan pemerintah mendukung kerja sama yang dibentuk antara Binawan Group dengan AOTS Jepang. Kerja sama ini diharapkan dapat mendukung penyiapan Tenaga Kerja Indonesia Agar memiliki kompetensi yang dibutuhkan pasar kerja dan berdaya saing di tingkat Internasional.

"Melalui kerja sama ini pula kami yakin akan memperluas peluang kerja di luar negeri bagi tenaga kerja Indonesia di Jepang, khususnya bagi yang memiliki skill dan kompetensi khusus," kata Afriansyah Noor dalam acara penandatanganan MOU di Jakarta, Rabu (29/6/2022).



Dalam kesempatan yang sama, Presiden AOTS Jepang Shinya Kuwayama mengatakan, sejak didirikan pada tahun 1959, AOTS telah mengadakan program pelatihan di Jepang dan luar negeri selama bertahun-tahun dengan dana publik Jepang.

"Kami beruntung dengan rujukan Konsul Jenderal Ibu Diana Emilia Sari Sutikno, kami diperkenalkan dengan Grup Binawan. Kami berharap kerjasama antara AOTS dan Binawan Group ini dapat mendukung pengembangan tenaga profesional Indonesia yang bekerja di Jepang. Dengan melakukan itu, kami ingin berkontribusi untuk pengembangan ekonomi bersama lebih lanjut dan promosi hubungan persahabatan yang lebih dalam dan lebih langgeng antara Indonesia dan Jepang," ujar Shinya.

Sementara itu pendiri Binawan Group Saleh Alwaini menyampaikan dengan bertambahnya kerja sama tersebut Binawan Group dengan AOTS Jepang, mengukuhkan bentuk komitmen untuk terus mencari peluang yang lebih besar untuk tenaga kerja profesional Indonesia di luar negeri.

"Melalui kerja sama dengan AOTS Jepang kami akan bersinergi dalam pelaksanaan program pelatihan bahasa dan budaya jepang kepada calon caregiver sesuai standar kualitas jepang, melalui training of trainers, modul dan supervisi dari AOTS," kata Saleh.



Binawan dan AOTS selanjutnya akan membuka resmi kegiatan pelatihan bahasa untuk batch pertama sejumlah 60 caregiver yang akan bertempat di fasilitas training Binawan, Binawan Training Center, Kota Bunga, Bogor. Pada kegiatan tersebut AOTS akan turut pula meresmikan Japan Corner, yang berfungsi untuk memfasilitasi pembelajaran bahasa dan budaya Jepang.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1922 seconds (0.1#10.140)