Indonesia Bisa Menjadi Kekuatan Ekonomi Terbesar ke 4 di Dunia

Jum'at, 08 Juli 2022 - 01:38 WIB
loading...
Indonesia Bisa Menjadi...
Indonesia akan menjadi kekuatan ekonomi terbesar ke 4 di dunia, mengingat besarnya potensi yang dimiliki. Mulai dari geografi, populasi, serta sumberdaya alam dan sumber daya manusia. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indonesia akan menjadi kekuatan ekonomi terbesar ke 4 di dunia, mengingat besarnya potensi yang dimiliki. Hal itu disampaikan oleh Chairman Hamershlag Private, Mychal Jefferson saat berbicara di webinar Road to New York, Indonesia Investment Forum , 6 Juli 2022.

"Indonesia akan menjadi kekuatan ekonomi terbesar ke 4 di dunia berdasarkan geografi, populasi , pilar terpenting yang dimiliki Indonesia adalah lokasi, sumberdaya alam dan sumber daya manusia, terutama generasi muda. Dan kami sebagai investor sangat tertarik untuk ikut berinvestasi di Indonesia," ujar Mychal.



Webinar dibuka oleh Founder & Chairman Indonesia Investment Forum, Christovita Wiloto yang mengungkapkan, Indonesia Investment Forum sudah digelar sejak 2013 di Singapore dan Hongkong. "Indonesia memiliki kebutuhan yang sangat tinggi akan investasi, serta peluang investasi yang sangat besar bagi seluruh investor global," kata Christovita Wiloto.

Indonesia Bisa Menjadi Kekuatan Ekonomi Terbesar ke 4 di Dunia


New York, Indonesia Investment Forum akan fokus membahas kebutuhan investasi persektor industri di Indonesia. Yaitu industri :
1. Infrastruktur
2. Pertanian
3. Manufaktur
4. Properti
5. Perbankan dan Keuangan
6. Kesehatan
7. Pendidikan
8. Pariwisata
9. Logistik
10. Perkebunan dan Kehutanan
11. Satelit dan Telekomunikasi
12. Energi, Minyak dan Gas
13. Mineral dan Batu Bara
14. Perikanan
15. Penerbangan
16. Startup

Membahas mengenai peluang investasi infrastruktur di Indonesia, pembicara yang hadir dalam Indonesia Investment Forum part 1 sektor Infrastruktur adalah Mychal Jefferson sebagai Chairman Hamershlag Private New York, Amerika Serikat, Destiawan Soewardjono sebagai President Directur Waskita Karya, Hendra Purnama sebagai Direktur Investasi Dayamitra Telekomunikasi, Christovita Wiloto sebagai Founder & Chairman Indonesia Investment Forum, dan juga Aline Wiratmaja sebagai Moderator Indonesia Investment Forum.

Christovita Wiloto juga menyampaikan, goals dari Indonesia Investment Forum ini menjembatani kebutuhan investasi pelaku Bisnis dan juga pemerintah daerah dari Sabang sampai Merauke di Indonesia, dengan Para Investor Global. Khususnya dalam webinar Invest in Indonesia Infrastructure Part 1 dan 2 ini dibahas mengenai pertumbuhan yang terus berlanjut dan kebutuhan pembiayaan projek-projek infrastruktur di Indonesia yang semakin meningkat.

"Dengan adanya Forum ini, kita semua bisa memperlihatkan kepada Global What is Indonesia all about, apa itu Indonesia," ujar Direktur Investasi Dayamitra Telekomunikasi, Hendra Purnama.

"Program Infrastruktur Telekomunikasi oleh Mitratel juga terus bertumbuh dengan kebutuhan jaringan 5G, Smart city dan pengembangan jaringan di IKN atau Ibukota baru di Indonesia yang memerlukan dana investasi yang besar dengan return paling menarik secara global,” lanjut Hendra Purnama.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bos Danantara: Indonesia...
Bos Danantara: Indonesia Punya Ruang Besar bagi Investasi Asing
CEO Danantara: Investasi...
CEO Danantara: Investasi Harus Pacu Kualitas SDM Indonesia
Tetangga Indonesia Ini...
Tetangga Indonesia Ini Diserbu Investasi AS, Capai Kesepakatan Rp67 Triliun
Rosan Roeslani: Danantara...
Rosan Roeslani: Danantara Kunci Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8%
PHK Massal Terpa Industri...
PHK Massal Terpa Industri RI, Indikator Ekonomi Sedang Tak Baik-baik Saja?
Perusahaan Prancis Investasi...
Perusahaan Prancis Investasi di Indonesia, Bidik Infrastruktur Ketenagalistrikan
Waketum Kadin James...
Waketum Kadin James Riady: Tak Ada Negara yang Lebih Baik dari Indonesia
Investasi Asing di Indonesia,...
Investasi Asing di Indonesia, Peluang Bisnis yang Butuh Navigasi Hukum
Vietnam Bakal Bangun...
Vietnam Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius
Rekomendasi
3 Alasan yang Diyakini...
3 Alasan yang Diyakini Presiden Zelensky kalau Ukraina Adalah Pemenang Perang
Senyum Optimistis Patrick...
Senyum Optimistis Patrick Kluivert saat Pimpin Timnas Indonesia Terbang ke Australia
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
Berita Terkini
Prediksi Harga Emas...
Prediksi Harga Emas Bakal Dekati Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
1 jam yang lalu
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
2 jam yang lalu
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
4 jam yang lalu
Efek Perang Dagang,...
Efek Perang Dagang, Harga Emas Ukir Sejarah Baru Tembus Level USD3.000
5 jam yang lalu
PBJT atas Jasa Parkir...
PBJT atas Jasa Parkir di Jakarta, Ini Ketentuan Baru yang Perlu Diketahui
8 jam yang lalu
Infografis
Ada Indonesia, Berikut...
Ada Indonesia, Berikut 10 Negara dengan Janda Terbanyak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved