Pemerintah Alokasikan Rp20 Triliun untuk Pengadaan Lahan di 2017

Selasa, 04 April 2017 - 11:58 WIB
Pemerintah Alokasikan...
Pemerintah Alokasikan Rp20 Triliun untuk Pengadaan Lahan di 2017
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan, pembebasan lahan merupakan faktor penghambat dalam proses pembangunan infrastruktur yang dicanangkan pemerintah. Karena itu pemerintah membuat kebijakan dengan memindahkan alokasi belanja modal pengadaan tanah menjadi pembiayaan investasi pemerintah yang secara langsung terpusat di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) selaku bendahara negara.

(Baca Juga: Pengadaan Lahan Jadi Hambatan Terbesar Bangun Infrastruktur
Pemerintah sendiri sebelumnya telah menganggarkan Rp16 triliun untuk tahun anggaran 2016 dan Rp20 triliun untuk Tahun Anggaran 2017 sebagai dana pengadaan tanah melalui Badan Layanan Umum (BLU) Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN).

"Untuk mekanisme penganggaran pengadaan tanah di kementerian dan lembaga, penganggaran diadakan per tahun dan dicairkan pada tahun itu. Tapi ini berakibat pada terjadinya ketidakcocokan antara anggaran dengan realisasi pengadaan tanah," ujar Menko Perekonomian Darmin Nasution di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Selasa (4/4/2017).

Untuk itu, lanjutnya, pemerintah membuat kebijakan dengan memindahkan alokasi belanja modal pengadaan tanah menjadi pembiayaan investasi pemerintah yang secara langsung terpusat di Kementerian Keuangan selaku bendahara negara.

Alokasi pengadaan tanah sendiri, untuk tahun anggaran 2017 rinciannya adalah, infrastruktur jalan tol sebesar Rp13,3 triliun, infrastruktur pelabuhan Rp500 miliar, infrastruktur kereta api Rp3,8 triliun dan pembangunan bendungan Rp2,4 triliun. Maka total keseluruhan menjadi Rp20 triliun.

"Dengan dianggarkannya dana tersebut, pemerintah yakin dan berharap proyek strategis nasional yang selama ini agak terhambat akibat pengadaan tanah, dapat diselesaikan sesuai target," tandasnya.
(akr)
Berita Terkait
Pembangunan Infrastruktur...
Pembangunan Infrastruktur Bakal Mandek usai Anggaran Kementerian PU Dipangkas Rp81,38 T
Serapan Anggaran Rendah,...
Serapan Anggaran Rendah, Dua Kementerian Ini Diminta Galakkan Padat Karya
Belanja Infrastruktur...
Belanja Infrastruktur PUPR di 2020 Capai Rp87,5 Triliun, Ini Rinciannya
Kementerian PUPR Anggarkan...
Kementerian PUPR Anggarkan Rp29,65 Miliar Bangun Embung Anak Munting
Tahun Depan Kementerian...
Tahun Depan Kementerian PUPR Bakal Dikasih Rp98 Triliun, buat IKN Berapa?
Program Infrastruktur...
Program Infrastruktur Kerakyatan PUPR Diharap Serap 777.206 Tenaga Kerja
Berita Terkini
Sri Mulyani Sebut Penerimaan...
Sri Mulyani Sebut Penerimaan Pajak Maret Meningkat Berkat Coretax
28 menit yang lalu
Dunia Kacau Balau, Sri...
Dunia Kacau Balau, Sri Mulyani Pede Ekonomi Indonesia Tumbuh 5%
1 jam yang lalu
Danantara Ajak Qatar...
Danantara Ajak Qatar Investment Authority Kelola Dana Rp67,5 Triliun, Buat Apa?
1 jam yang lalu
Ini Sosok Mantan Presiden...
Ini Sosok Mantan Presiden AS yang Mengilhami Trump Kobarkan Perang Tarif
2 jam yang lalu
Harga Emas Antam Turun...
Harga Emas Antam Turun Lagi Jadi Rp1.969.000 per Gram, Ini Daftarnya
2 jam yang lalu
UMKM Perlu Asuransi...
UMKM Perlu Asuransi Jiwa, Ini Penjelasannya
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved