Ini empat kunci kesuksesan MNC Life

Rabu, 04 Desember 2013 - 14:47 WIB
Ini empat kunci kesuksesan...
Ini empat kunci kesuksesan MNC Life
A A A
Sindonews.com - Presiden Direktur PT MNC Life Assurance (MNC Life), Patricia Rolla Bawata mengatakan, ada empat poin yang menjadi kunci keberhasilan MNC Life hingga seperti sekarang ini.

"MNC Life berdiri dengan segala keberhasilannya tidak lepas dari empat poin utama, yaitu nama MNC Group yang melekat di MNC Life, MNC Life hadir sebagai Second Micro Market, dan yang ketiga adalah kami telah menjadi sponsor bagi banyak acara, serta nasionalisme," ucapnya di Menara MNC, Jakarta, Rabu (4/12/2013).

Dia mengakui, dari pengalaman sebelumnya memang sulit untuk menjual asuransi apalagi asuransi baru. Namun, dengan MNC, one step ahead tidak perlu bersusah payah menarik orang untuk menjadi nasabah MNC Life.

Yang kedua, MNC Life hadir sebagai Second Micro Market, yang maksudnya dengan banyaknya perusahaan asuransi jiwa yang rata-rata hanya mendekati kalangan yang punya uang atau yang hanya bisa membeli asuransi, pihaknya menawarkan bahwa semua orang berhak akan asuransi jiwa tanpa proses yang berbelit-belit.

"Banyak perusahaan asuransi jiwa hanya mendekati tiga persen populasi yang dikategorikan kalangan atas yang dapat membeli asuransi. Nah, di situlah kami hadir sebagai asuransi orang Indonesia untuk semua orang Indonesia," ungkapnya.

Yang ketiga, dengan adanya TV, sering kali pihaknya bekerjasama dengan MNC Group untuk branding melalui TV yaitu pihaknya menjadi sponsor di bangak acara. "Dengan begitu jadi kita cepat dikenal orang, ternyata MNC juga punya asuransi jiwa," katanya.

Yang terakhir, adalah tagline MNC Life yaitu Orang Indonesia Pilih Asuransi Indonesia. Ia juga yakin MNC Life dapat bersaing dengan perusahaan asing.

"Kami yakin, buktinya tahun ini kami pun telah membayar klaim Rp80 miliar, jika sampai ada klaim yabg diajukan tidak mungkin kami tidak bayar," katanya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7881 seconds (0.1#10.140)