WTI Dekati Harga Tertinggi Empat Pekan

Selasa, 27 Mei 2014 - 12:15 WIB
WTI Dekati Harga Tertinggi...
WTI Dekati Harga Tertinggi Empat Pekan
A A A
MELBOURNE - Harga minyak West texas Intermediate (WTI) mendekati harga tertinggi lebih dari empat pekan lantaran investor menanti data ekonomi Amerika Serikat (AS) sebagai konsumen minyak terbesar di dunia.

Harga minyak WTI berjangka sedikit berubah di New York setelah naik 0,6% pada 23 Mei 2014. Indeks kepercayaan konsumen diperkirakan rebound pada bulan ini, sedangkan pesanan untuk barang tahan lama turun 0,7% pada bulan lalu.

Sementara pemberontak di Libya Timur mengancam akan menutup dua kilang minyak sebagai protes diangkatnya perdana menteri baru Libya Ahmed Maitig.

"Data dari AS berguna untuk membentuk arah jangka pendek. Situasi Libya tidak terlalu signifikan, tetapi dapat memberi sentimen," kata Kepala Strategi CMC Market Michael Mccarthy seperti dilansir Bloomberg, Selasa (27/5/2014).

WTI untuk pengiriman Juli di New York Mencantile Exchange berada di harga USD104,29 per barel. Harga itu turun 6 sen dibanding USD104,35 pada 23 Mei atau penutupan tertinggi sejak 21 April.

Sementara minyak jenis brent untuk pengiriman Juli naik 14 sen menjadi USD110,46 per barel di ICE Futures Europe, London. Minyak mentah patokan Eropa diperdagangkan dengan harga premium sebesar USD6,17 untuk WTI, dibandingkan pada 23 Mei sebesar USD6,19 per barel.
(rna)
Berita Terkait
Harga Minyak Dunia Merangkak...
Harga Minyak Dunia Merangkak Saat Hambatan Ekonomi Membebani Permintaan
Produksi Minyak Turun,...
Produksi Minyak Turun, Bank Dunia Ramal Ekonomi Arab Saudi Anjlok Tahun Ini
Harga Minyak Dunia Tertekan...
Harga Minyak Dunia Tertekan Imbas Proyeksi Pelemahan Permintaan dari China
Harga Minyak Dunia Anjlok...
Harga Minyak Dunia Anjlok 4%, Perpanjang Kerugian Pasca Kenaikan Suku Bunga Fed
Meneropong Harga Minyak...
Meneropong Harga Minyak Mentah di 2023 Saat Perang Rusia Ukraina Berlanjut
Harga Minyak Mentah...
Harga Minyak Mentah Dunia Sentuh Level Tertinggi dalam 4 Bulan
Berita Terkini
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
7 menit yang lalu
Regenerasi Petani Kementan...
Regenerasi Petani Kementan Dipuji IFAD, Siap Ditularkan ke Negara Lain
15 menit yang lalu
Menteri Luar Negeri...
Menteri Luar Negeri China Sebut Tarif AS Tindakan Egois yang Ekstrem
34 menit yang lalu
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
1 jam yang lalu
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
10 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
10 jam yang lalu
Infografis
6 Pekan, Houthi Tembak...
6 Pekan, Houthi Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved