Ganjaran Buruh Goes to Pabrik Gelar Bazar Sembako Murah bagi Pekerja

Jum'at, 17 November 2023 - 10:30 WIB
Ganjaran Buruh Berjuang (GBB) berupaya memberikan perhatian kepada para pekerja di Tirto, Pekalongan, Jawa Tengah. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Ganjaran Buruh Berjuang (GBB) berupaya memberikan perhatian kepada para pekerja di Tirto, Pekalongan, Jawa Tengah. GBB kembali menggelar acara GBB Goes to Pabrik dan menyediakan bazar sembako murah bertajuk "Warung Ganjaran". Momen ini tak lain untuk memenuhi kebutuhan pokok pekerja dan menyerap aspirasi kaum buruh.

Sekretaris Jenderal GBB Kelik Ismunanto mengatakan kehadiran bazar sembako murah Warung Ganjaran adalah program prioritas untuk ketahanan pangan buruh.

"ini adalah wujud kita dari GBB mencoba mengimplementasikan program-program dari Pak Ganjar Pranowo terutama di sektor buruh, buruh sebagai salah satu pondasi ekonomi bangsa kita, harus dan selayaknya kalau mereka kemudian menjadi salah satu prioritas dari program-program Pak Ganjar Pranowo," ungkap Kelik dalam siaran pers, Jumat (17/11/2023).





Menurut Kelik, perhatian seperti ini sangat diperlukan kaum buruh. Apalagi, lanjut dia, buruh adalah pondasi paling penting dalam membangun peradaban, penggerak industri, dan tulang punggung perekonomian bangsa.

Namun selama ini kaum pekerja tengah masygul. Untuk mencapai kata sejahtera masih jauh dalam harapan. Belum lagi mereka dibayang-bayangi berbagai masalah cukup pelik, seperti pemenuhan kebutuhan dan kesejahteraan hidup, masalah pemutusan hubungan kerja (PHK), dan lain-lain.

Hal ini membawa dampak pada belum maksimalnya akses pangan kaum buruh secara maksimal.

Kelik optimistis konsep Warung Ganjaran mampu mengerek daya beli kaum buruh lantaran kebutuhan pokok tersedia dengan harga terjangkau.

"Harapan dari para buruh ini adalah salah satu wujud dari keinginan-keinginan buruh bagaimana meskipun upah mereka masih rendah dan sebagainya, tapi bagaimana mereka bisa meminimalisir prosentase pengeluaran dan ini bazar pasar murah ketahanan pangan ini adalah wujud bagaimana GBB mencoba memformulasikan penurunan prosentase pengeluaran buruh untuk kebutuhan pokok mereka," jelas Kelik.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More