Indonesia Dorong Ekspor Produk Kayu ke Amerika Serikat

Kamis, 16 Februari 2023 - 22:51 WIB
loading...
A A A
“Diperlukan dukungan dan regulasi dari pemerintah Indonesia agar produk kayu Indonesia bisa semakin kuat di pasar AS, antara lain terkait bea masuk import (import duties) yang favourable bagi pengusaha Indonesia, serta penguatan jejaring diaspora pengusaha Indonesia yang lebih luas,” ujar Halim.

(Baca juga:Rekomendasi Dongkrak Ekspor Produk Kayu Olahan Indonesia Saat Pandemi)

Executive Director American Indonesian Chamber of Commerce Wayne Forrest mengingatkan soal pentingnya memahami ketentuan impor produk kayu di AS yang diatur lewat Lacey Act. Ketentuan itu mengharuskan produk yang diimpor tidak sekadar legal tapi juga harus lestari.

Forrest juga sepakat tentang perlunya promosi yang lebih masif, penyempurnaan desain untuk produk-produk kayu Indonesia dan edukasi ke konsumen terhadap sumber bahan baku produk kayu. Sebagai tindak lanjut dari pertemuan ini, akan dilakukan business matching dengan importir AS pada bulan Maret 2023.
(dar)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1661 seconds (0.1#10.140)