Kantongi Restu Pemegang Saham Soal Penjaminan Aset, Modernland Realty Siap Tancap Gas

Selasa, 31 Desember 2024 - 23:26 WIB
loading...
Kantongi Restu Pemegang...
RUPSLB emiten properti PT Modernland Realty Tbk. (MDLN) kali ini membahas satu agenda utama yaitu meminta persetujuan para pemegang saham atas rencana penjaminan aset. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Emiten properti PT Modernland Realty Tbk. (MDLN) kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat bisnis melalui penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa ( RUPSLB ) yang digelar Senin, 30 Desember 2024 di Club House Jakarta Garden City, Jakarta. Turut hadir dalam acara tersebut para pemegang saham, Dewan Komisaris dan Direksi.

Pada RUPSLB kali ini membahas satu agenda utama yaitu meminta persetujuan para pemegang saham atas rencana penjaminan aset atau kekayaan Perseroan yang merupakan lebih dari 50% (lima puluh persen) dari kekayaan bersih Perseroan saat ini dan /atau yang akan datang.



“Persetujuan ini diperlukan sebagai langkah antisipasi Perseroan mengingat adanya potensi penjaminan aset/ kekayaan Perseroan melebihi 50% dari kekayaan bersih Perseroan, baik berdasarkan penjaminan baru maupun dikarenakan pertukaran jaminan di kemudian hari,” ucap pimpinan rapat Iwan Suryawijaya selaku Komisaris Independen Perseroan.

Iwan Suryawijaya mengatakan, persetujuan atas rencana penjaminan aset atau kekayaan Perseroan yang merupakan lebih dari 50% (lima puluh persen) dari kekayaan bersih Perseroan saat ini dan/ atau yang akan datang, termasuk namun tidak terbatas pada pemberian jaminan hak tanggungan, fidusia, gadai, penjaminan perusahaan dan /atau lainnya dalam rangka menjamin utang (-utang) dalam 1 (satu) transaksi atau lebih, baik yang berkaitan satu sama lain maupun tidak, termasuk tetapi tidak terbatas pada utang (-utang) Perseroan dan /atau anak-anak perusahaan (entitas anak) Perseroan sampai dengan RUPS Tahunan berikutnya, dengan memperhatikan Anggaran Dasar Perseroan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Dalam keputusan agenda RUPS Luar Biasa kali ini, pemegang saham menyetujui rangkaian aksi korporasi tersebut sekaligus memberikan kuasa dan wewenang kepada Direksi sehubungan dengan pelaksanaan persetujuan dimaksud.

Sebagai informasi, sampai dengan kuartal III-2024, PT Modernland Realty Tbk. berhasil membukukan marketing sales sebesar Rp855 miliar. Segmen residensial Sebagai kontributor utama berhasil membukukan Rp648 miliar atau meningkat 18% dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, namun mengalami penurunan 21% jika dibandingkan dengan pencapaian pada periode yang sama tahun lalu.

Kontribusi penjualan didominasi oleh Jakarta Garden City, diikuti oleh dua proyek unggulan lainnya yaitu Modernland Cilejit dan KotaModern. Penopang marketing sales lainnya berasal dari segmen industrial yang membukukan Rp79 miliar atau tumbuh sebesar 2% dari periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Menyusul industrial, segmen perhotelan, golf and country club serta segmentasi lainnya turut memberikan kontribusi marketing sales sebesar Rp128 miliar atau meningkat 17% dari periode yang sama pada tahun sebelumnya.



Modernland Realty sangat optimis jika penjualan properti residensial khususnya rumah tapak dan area komersial akan tetap menjadi tulang punggung dari industri properti dalam negeri untuk tahun 2025 mendatang. Terlebih, hal ini didukung oleh kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah, serta dibentuknya Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman yang bertujuan untuk memperkuat koordinasi lintas kelembagaan, membuat regulasi dan membenahi data kekurangan rumah serta menjamin program pembiayaan yang tepat bagi Masyarakat.

Di sisi lain, sebagai bagian dari strategi pengembangan yang berfokus pada inovasi dan keberlanjutan, Perseroan terus berkomitmen untuk meluncurkan produk properti yang mencakup berbagai segmen pasar.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Laba Bersih BSBK Tahun...
Laba Bersih BSBK Tahun 2024 Meroket 782,82%, Intip Kinerja Lengkapnya
Fundamental Kuat, Pefindo...
Fundamental Kuat, Pefindo Pertahankan Peringkat Obligasi Lautan Luas
Catat Kinerja OTT yang...
Catat Kinerja OTT yang Luar Biasa, Laba Bersih MSIN Melesat Jadi Rp399 Miliar
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
Inovasi Jadi Kunci Lippo...
Inovasi Jadi Kunci Lippo Karawaci Penuhi Kebutuhan Pelanggan
RAJA Kantongi Pendapatan...
RAJA Kantongi Pendapatan Rp4,14 Triliun di 2024, Catat Kinerja Terbaik dalam 5 Tahun
Kereta Cepat Memacu...
Kereta Cepat Memacu Pertumbuhan Properti Cikarang, Pilihan Investasi Strategis
Industri Properti 2025...
Industri Properti 2025 Diprediksi Cerah, LPKR Genjot Pembangunan Proyek Baru
Laba Tugu Insurance...
Laba Tugu Insurance Naik 363% Jadi Rp46,02 Miliar di Januari 2025
Rekomendasi
Kapan Jadwal Timnas...
Kapan Jadwal Timnas Indonesia vs China? Laga Penentu Skuad Garuda
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Rabu 26 Maret 2025: Aliya Diperiksa Polisi
Nonton Petualangan Seru...
Nonton Petualangan Seru Nobita dan Doraemon Streaming di Sini
Berita Terkini
Minyak Mentah Rusia...
Minyak Mentah Rusia Mengalir Deras ke Negara BRICS
47 menit yang lalu
AS Kenakan Tarif Impor...
AS Kenakan Tarif Impor 25%, HIMKI Dorong Pemerintah Perkuat Diplomasi
1 jam yang lalu
Kawasan Ekonomi Khusus...
Kawasan Ekonomi Khusus Industropolis Batang Magnet Baru Investasi Global
1 jam yang lalu
Gurita Bisnis Keluarga...
Gurita Bisnis Keluarga Xi Jinping Terungkap, Raup Jutaan Dolar di Tengah Kampanye Antikorupsi
1 jam yang lalu
Ini Daftar Lengkap Jajaran...
Ini Daftar Lengkap Jajaran Direksi dan Komisaris Baru Bank BNI Hasil RUPS 2025
2 jam yang lalu
Beli Bright Gas lewat...
Beli Bright Gas lewat Pertamina Delivery Service Gratis Ongkir
2 jam yang lalu
Infografis
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved