Industry Meghashift 2021 (2)

Sabtu, 07 November 2020 - 09:35 WIB
loading...
Industry Meghashift 2021 (2)
Managing Partner Inventure Yuswohady
A A A
JAKARTA - Yuswohady
Managing Partner Inventure

Pada 2021 kita akan menghadapi perubahan peta industri besar, barangkali terbesar dalam sejarah peradaban umat manusia. Covid-19 telah meluluhlantakkan sendi-sendi perekonomian, industri, dan bisnis yang memaksa kita memasuki dunia yang sama sekali baru: A Whole New World.

Pada 2021 kita akan menghadapi pergeseran industri mahadahsyat dan ekstrem karena itu saya menyebutnya: Industry Megashifts. Bagaimana peta pergeserannya? (Baca: Di Manakah Tempat Sifat Ikhlas Itu?)

Secara sederhana saya kelompokkan ke dalam tiga bagian besar, yaitu pergeseran di tingkat MEGA (“Changes”), MACRO (“Competition”), dan MICRO (“Customer”). Minggu lalu saya sudah menguraikan pergeseran industri yang pertama, yaitu di level MEGA. Kali ini saya akan menguraikan dua level yang lain: MACRO dan MICRO.

I. MACRO: THE 7 NEW RULES OF THE GAME

Pergeseran di tingkat makro mencakup perubahan-perubahan besar yang menghasilkan peta kompetisi baru di era pandemi. Perubahan besar yang didorong oleh bencana dahsyat Covid-19 ini menghasilkan lanskap industri baru yang ditandai dengan empat karakteristik: hygiene, low-touch, less-crowd, dan low-mobility.

#1. Hygiene

Ketika ancaman Covid-19 terus mengintai, maka cleanliness, healthiness, safety, dan environment (CHSE) menjadi prioritas dan preferensi utama konsumen. Maka itu, kepatuhan pada protokol kesehatan menjadi faktor kunci pulihnya berbagai industri. Di hygiene economy, disiplin protokol kesehatan menjadi alat branding paling ampuh.

Survei dari Nippon, perilaku personal hygiene seperti mencuci tangan, menggunakan hand sanitizer, dan memakai masker mengalami peningkatan dibandingkan saat virus influenza pada 2018.

Ketika CHSE menjadi preferensi dan prioritas konsumen, maka perusahaan yang bisa membangun customer confidence terkait CHSE akan lebih diminati konsumen. (Baca juga: Kampus Merdeksa untuk Siapkan Mahasiswa Hadapi Tantangan Global)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1861 seconds (0.1#10.140)