ICTM 2020 Bukti Bisnis MICE Bisa Dilakukan di Era New Normal

Senin, 07 Desember 2020 - 17:45 WIB
loading...
ICTM 2020 Bukti Bisnis...
Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi, dan Pameran Kemenparekraf/Baparekraf, Masruroh memberikan kata sambutan sekaligus membuka kegiatan ICTM di Royal safari Garden, Puncak, Bogor, Jawa Barat, Senin (7/12/2020). FOTO/Yorri Farli
A A A
JAKARTA - Kegiatan Indonesia Corporate Travel and Mice (ICTM) 2020 kembali digelar dalam upaya menggerakkan kembali perekonomian dengan memanfaatkan kegiatan meeting, incentive dan exhibition (MICE) domestik. Kegiatan ICTM 2020 di Bogor ini merupakan kegiatan terakhir ICTM setelah sebelumnya beberapa kota diantaranya Jakarta, Malang, Yogyakarta dan Bali.

Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi, dan Pameran Kemenparekraf/Baparekraf, Masruroh mengatakan, ICTM 2020 telah membuktikan bahwa kegiatan MICE bisa dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat di masa new normal. Hal ini terlihat dari para buyers yang datang ke berbagai destinasi untuk melihat kesiapan daerah tersebut dalam pelaksanaan MICE di masa new normal.

"Target kami yang pertama adalah menghilangkan kekhawatiran baik itu sektor bisnis maupun pemerintah bahwa mereka takut ke luar kota, takut mengadakan meeting. Itu yang kita buktikan melalui ICTM 2020 dimana para buyers datang ke berbagai destinasi untuk melihat sendiri daerah-daerah itu kesiapannya seperti apa. itu target kami yang utama," ujarnya dalam rangkaian kegiatan Indonesia Corporate Travel and Mice (ICTM) 2020 di Royal Safari Garden, Puncak, Bogor, Jawa Barat, Senin (7/12/2020).



Dia melanjutkan, target selanjut adalah membangkitkan industri MICE di semua daerah-daerah yang potensial dalam penyelenggaraan MICE. Hal ini dilakukan agar sektor pariwisata mulai bangkit. "Supaya hotel terisi lagi, pesawat terisi lagi, daerah wisata juga dikunjungi dalam hal ini khususnya untuk MICE," tuturnya.



Masruroh menuturkan, tahun ini Kemenparekraf masih menargetkan pasar domestik untuk memulihkan sektor pariwisata. Menurut dia, potensi pasar domestik masih sangat besar mengingat banyak sekali korporat yang melakukan kegiatan MICE di luar kota dan memberikan insentif trip kepada karyawannya.

"Itu kita masih berharap pada sektor domestik. Selain itu, kita juga coba media campaign ke luar negeri supaya ketika border dibuka kita sudah siap menerima tamu dari mancanegara," ungkapnya
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Danareksa Dorong Pengembangan...
Danareksa Dorong Pengembangan Pariwisata Melalui Revitalisasi Destinasi Ikonik
Intip Koleksi Kapal...
Intip Koleksi Kapal Pesiar Mini Salaya Yacht yang Beroperasi di 3 Wilayah
Awal Mula Salaya Yacht,...
Awal Mula Salaya Yacht, Perusahaan Kapal Pesiar Milik Kevin Sanjaya Bersama Prilly Latuconsina
Tiket Pesawat Mahal,...
Tiket Pesawat Mahal, Kemenparekraf Dorong KAI Tambah Kapasitas Perjalanan
Kembangkan Ekonomi Wisata,...
Kembangkan Ekonomi Wisata, Turis Indonesia Jadi Salah Satu Sasaran Rusia
Kontribusi USD7,2 Miliar...
Kontribusi USD7,2 Miliar ke PDB, Klook Siapkan Wisata Berbasis ESG
PGN Kembangkan Jargas...
PGN Kembangkan Jargas di Industri Pariwisata Bersama ITDC
Rusia Siapkan Rezim...
Rusia Siapkan Rezim Bebas Visa untuk Sejumlah Negara, Ada Indonesia?
91.800 Wisatawan Indonesia...
91.800 Wisatawan Indonesia Kunjungi Taiwan hingga Mei 2024
Rekomendasi
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
Berita Terkini
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
8 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
49 menit yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
1 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
2 jam yang lalu
Infografis
Di Tengah Genosida,...
Di Tengah Genosida, Pelaku Bisnis Israel-AS Bahas Megaproyek Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved