Makassar Direct Sale Yogyakarta 2022, Upaya Bangkitkan Industri Pariwisata

Rabu, 27 Juli 2022 - 09:30 WIB
loading...
Makassar Direct Sale...
Makassar Direct Sale Yogyakarta 2022, Selasa (26/7/2022). Foto/Istimewa
A A A
MAKASSAR - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Makassar bersama BPD Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia ( PHRI ) Sulawesi Selatan (Sulsel) sukses menggelar promosi potensi pariwisata Kota Makassar di Yogyakarta lewat Makassar Direct Sale Yogyakarta 2022, Selasa (26/7/2022).

Gelaran yang dilaksanakan di Hotel Santika Premiere Yogyakarta itu berhasil mendatangkan 75 buyer untuk melakukan kegiatan Bussiness to Business (B2B). Kegiatan itu diharapkan dapat membangkitkan industri pariwsata Kota Makassar dengan mendatangi bisnis yang berasal dari Yogyakarta.



Puluhan buyer itu berasal dari Dinas Parisawata Kota Yogyakarta, BPD PHRI Yogyakarta, DPD Asita Yogyakarta, hingga para Event Organizer yang ada di Yogyakarta.

"Saat ini banyak sekali grup wisatawan yang diakomodir oleh para agen travel yang berasal dari Yogyakarta sehingga banyak potensi dari Provinsi DI Yogyakarta untuk melakukan kegiatan di Sulawesi Selatan khususnya di Kota Makassar," kata Ketua BPD PHRI Sulsel, Anggiat Sinaga.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Yogyakarta, Singgih Rahardjo mengatakan Makassar Direct Sale Yogyakarta 2022 adalah momentum yang sangat baik dan saling menguntungkan bagi para buyer dan seller, karena begitu banyak potensi dari Makassar dan Yogyakarta.

Lanjut dia, Makassar tidak hanya memiliki destinasi wisata tetapi banyak event berskala nasional. Sehingga lewat gelaran itu, Yogyakarta jangan hanya jadi buyer tapi juga berperan sebagai seller.

"Dari momen ini kita jangan hanya berpatokan Yogyakarta sebagai buyer tapi bisa juga sebagai seller dengan kekayaan pariwisata Jogja yang luar biasa sehingga kita saling belajar dan bersinergi untuk meningkatkan industri pariwsata di daerah masing-masing," ungkap Singgih.

Sebelumnya, tim dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Makassar dan tim F8 Indonesia yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem berkunjung ke Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman dan Kabupaten Magelang.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1811 seconds (0.1#10.140)