APBN Defisit Rp169,5 Triliun di Oktober, Aman atau Mengkhawatirkan?

Jum'at, 25 November 2022 - 22:20 WIB
loading...
APBN Defisit Rp169,5...
Setelah surplus sembilan bulan beruntun, APBN pada bulan Oktober 2022 mengalami defisit Rp169,5 triliun. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Setelah surplus sembilan bulan beruntun, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) pada bulan Oktober 2022 mengalami defisit Rp169,5 triliun.

Angka tersebut setara 0,91% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) atau terhadap defisit total sebesar Rp439,9 triliun. Surplus anggaran hingga Sembilan bulan berturut-turut ini baru pertama kali ditorehkan APBN.

Terkait hal ini, Ekonom LPEM FEB Universitas Indonesia (UI) Teuku Riefky menyatakan bahwa defisit APBN tersebut tidak terlalu mengkhawatirkan.

"Setelah APBN surplus beberapa periode, tidak ada yang terlalu mengkhawatirkan," ujarnya kepada MNC Portal Indonesia (MPI) di Jakarta, Jumat (25/11/2022).

Menurut dia, memang ada beberapa kewajiban dan pos pembayaran yang baru jatuh tempo pada periode ini. "Misalnya beberapa pelunasan kompensasi atau subsidi, ini yang jatuh tempo dan kemudian membuat APBN menjadi defisit," tuturnya.



Selain itu, dia juga menyoroti soal porsi dari komoditas yang tidak sebesar sebelumnya.Jika dilihat defisitnya, menurut Teuku, ini masih dalam target pemerintah dan juga masih cukup rendah.

"Ini bukanlah sesuatu hal yang mengkhawatirkan, dan kalau kita lihat juga, tahun anggaran 2022 ini sudah hampir berakhir, dilihat dari target pemerintah ini masih 'within the target' dan masih sangat baik," tutup Teuku.

Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyatakan APBN saat ini dalam kondisi sehat meskipun pada Oktober lalu mengalami defisit.



Menurut Sri, defisit Rp169,5 triliun atau 0,91% PDB tersebut masih jauh di bawah batas defisit pada Perpres 98/2022 yaitu 4,5% terhadap PDB.

"Dengan kondisi ini, kita masih optimis, namun tetap harus mencermati tren global untuk bisa merumuskan langkah-langkah menjaga ekonomi kita yang sedang baik ini,” ujar mantan direktur pelaksana Bank Dunia itu.

(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sri Mulyani Sebut Penerimaan...
Sri Mulyani Sebut Penerimaan Pajak Maret Meningkat Berkat Coretax
APBN Maret 2025 Defisit...
APBN Maret 2025 Defisit Rp104,2 Triliun, Wamenkeu Sebut Perencanaan Keuangan yang Cermat
Nego Tarif Trump, Menkeu...
Nego Tarif Trump, Menkeu Sri Mulyani Bertemu Dubes AS untuk Indonesia
Laporan Penerimaan Pajak...
Laporan Penerimaan Pajak Molor, Sri Mulyani Ungkap Kondisi Terbaru APBN per Maret 2025
APBN Baru 2 Bulan Sudah...
APBN Baru 2 Bulan Sudah Defisit Rp31,2 T, Misbakhun Singgung Masalah Coretax
Baru Awal Tahun, Pemerintah...
Baru Awal Tahun, Pemerintah Sudah Tarik Utang Rp224,3 Triliun
Sri Mulyani Memohon...
Sri Mulyani Memohon Penurunan Penerimaan Pajak Tak Didramatisir
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
Rekomendasi
Justin Bieber Jadi Target...
Justin Bieber Jadi Target Penculikan, dan Pembunuhan Brutal yang Dirancang Narapidana
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Bantuan Alat Pertanian untuk Korban Banjir Bandang di Tanah Datar Sumbar
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
Berita Terkini
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
6 menit yang lalu
United Tractors Tanggapi...
United Tractors Tanggapi Serius Soal Banjir Produk Alat Berat dari China
44 menit yang lalu
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
1 jam yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
2 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
3 jam yang lalu
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved