Jokowi Minta Pemda Lebih Agresif Gaet Investor

Rabu, 27 Januari 2021 - 07:47 WIB
Sebagai informasi, jalan tol Kayu Agung – Palembang – Betungatau (Jalan Tol Kapalbetung) adalah megaproyek infrastruktur jalan tol sepanjang 111,6 kilometer dari Kayu Agung hingga Betung. Jalan tol ini merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatra dan pembangunannya diperkirakan menelan biaya sekitar Rp7-8 triliun. Pembangunannya dilaksanakan PT Sriwijaya Markmore Persada, kerja sama antara Markmore Labuan Limited dari Malaysiadengan PD Prodexim.

“Dan dengan mengucap bismillahirrohmanirrohim Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Keramasan saya resmikan pada pagi hari ini,” kata Jokowi.



Jokowi bersyukur bahwa tol ini sudah selesai dan siap digunakan masyarakat. Dia mengatakan bahwa jalan tol ini adalah poros terpenting dari jalan tol Trans Sumatera.

“Poros utama, backbone Sumatera bagian Selatan. Ruas terakhir yang menghubungkan pelabuhan Bakauheni bisa tembus sampai ke Palembang,” ujarnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan dengan beroperasinya jalan tol ini jarak tempuh Bakauheni-Palembang bisa menghemat waktu sembilan jam. Menurutnya ini sebuah lompatan yang besar.

“Dengan selesai dan beroperasinya jalan tol ini, jarak tempuh dari Bakauheni ke Palembang yang berjarak 373 km, yang biasanya ditempuh 12 jam perjalanan darat. Sekarang hanya perlu waktu 3 sampai 3,5 jam. Ini akan menjadi sebuah lompatan besar karena menghemat waktu tempuh hingga 75%,” tuturnya.

Dia mengatakan bahwa efisiensi ini bisa memberikan kontribusi pada penurunan biaya logistik dan meningkatkan daya saing.

“Dan efisiensi ini jelas akan memberikan kontribusi pada penurunan biaya logistik dan akan memberikan competitiveness, daya saing yang besar bagi Palembang, bagi Lampung,” pungkasnya.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More