Visa dan Mastercard Stop Beroperasi di Rusia Imbas Invasi Ukraina

Senin, 07 Maret 2022 - 11:55 WIB
Baik Visa dan Mastercard telah mengumumkan bahwa mereka akan mematuhi sanksi yang diterapkan oleh negara-negara Barat sejak awal konflik Rusia Ukraina.

"Perang ini menjadi ancaman berkelanjutan terhadap perdamaian dan stabilitas, serta menuntut kami merespons sesuai dengan nilai-nilai kami," kata bos Visa Al Kelly.

Dalam sebuah pernyataan, Mastercard juga menggambarkan, invasi yang sedang berlangsung ke Ukraina sebagai sesuatu yang "mengejutkan dan menghancurkan". Perusahaan kartu ini telah beroperasi di Rusia selama lebih dari 25 tahun. Ia menegaskan, bahwa mereka akan terus membayar upah 200 stafnya di sana.

"Kami menyesalkan dampak dari langkah yang kami ambil terhadap klien, mitra, merchant dan para pemegang kartu yang kami layani di Rusia," sambung pernyataan dari Visa.

Pihak perusahaan tidak mengungkapkan berapa banyak kartu Visa yang beroperasi di Rusia. American Express menyebut serangan Rusia terhadap Ukraina "tidak dapat dibenarkan" dan mengatakan pihaknya juga mengakhiri semua operasi bisnis di Belarus.

Presiden AS Joe Biden "menyambut baik keputusan itu" selama panggilan telepon dengan pemimpin Ukraina, Volodymyr Zelensky, menurut Gedung Putih.

Menambah Gejolak Keuangan

Susannah Streeter, analis pasar senior di Hargreaves Lansdown menerangkan, bahwa langkah itu terjadi setelah pemutusan bank-bank Rusia dari sistem pembayaran internasional Swift dan penurunan dramatis rubel.

"Nasabah bank di Rusia mungkin dapat terus menggunakan kartu sampai durasi kedaluwarsa berakhir, tetapi boikot membuat orang Rusia di luar negeri akan menghadapi pembayaran mereka ditolak," katanya.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More