Pengusaha Mamin: Nilai Impor Garam Kecil, Tapi Menghasilkan Nilai Ekspor Besar

Kamis, 18 Maret 2021 - 16:50 WIB
loading...
Pengusaha Mamin: Nilai...
Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI) menilai impor garam kecil, tapi menghasilkan nilai ekspor yang besar. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Pemerintah berencana impor garam sebanyak 3,07 juta ton. Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI) mengatakan, industri makanan dan minuman membutuhkan 747 ribu ton garam impor di tahun 2021.

Ketua GAPMMI, Adhi S. Lukman mengatakan, industri berbahan baku garam terus meningkat setiap tahunnya, maka kebutuhan garam industri terus meningkat, peningkatan kebutuhan garam dipenuhi oleh impor garam. Pasalnya garam industri belum dapat dipenuhi oleh garam lokal.

"Industri makanan dan minuman sendiri tumbuh 1,8% pada tahun 2020, belum industri yang lain," ucapnya pada Indonesia Business Forum.



Adhi menjelaskan, garam yang dipakai oleh industri memiliki syarat kualitas tertentu. Kadar NaCl pada garam harus minimal 97%. Serta kadar pengotor pada garam harus rendah, seperti zat kalsium dan magnesium.

"Garam yang digunakan harus berdasarkan kriteria industri. Kita dituntut untuk membuat produk yang baik dan masa simpan yang panjang, kalau garam dengan kadar pengotornya banyak, maka produk kita kalah saing dengan produk negara lain," terangnya.

Dia membandingkan sisi ekonomi adanya impor garam. Industri makanan minuman pada tahun 2020 mengimpor garam sebesar USD19 juta. Dibandingkan dengan nilai ekspor produk bahan baku garam impor menghasilkan nilai ekspor mencapai USD31 milyar. "Nilai impor garam kecil, tapi menghasilkan nilai ekspor yang besar," ucapnya.

Lebih lanjut Adhi menyarankan, kepada pemerintah untuk mencontoh India. Petani garam di India memperoleh keuntungan walaupun harga jualnya lebih murah dibanding Indonesia. Pasalnya petani garam di India mampu produksi garam lebih banyak daripada di dalam negeri.

"India produksinya 21 juta ton pertahun, sedangkan di dalam negeri baru 1,5 juta ton pada 2020," jelasnya.



Diterangkan juga olehnya, industri makanan minuman (mamin) ikut andil menyerap garam lokal. Kebutuhan garam untuk industri sebanyak 743 ribu ton diantaranya dipenuho garam lokal sebanyak 131 ribu ton pada 2021. "Penyerapan garam lokal secara berkala terus meningkat," tutupnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Industri Kimia Hulu Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Fridy Juwono mengatakan impor garam berdasarkan audit untuk verifikasi kebutuhan garam pada pengguna industri. "Kebutuhan impor meningkat karena ada tambahan investasi di industri pengguna garam, belum lagi ada kebutuhan peningkatan produksi bagi industri yang sudah ada," ujarnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gotong Royong Atasi...
Gotong Royong Atasi Susut dan Sisa Pangan 2030
Indonesia Setop Impor...
Indonesia Setop Impor Garam Mulai Tahun Depan
Respons Pembatasan GGL...
Respons Pembatasan GGL dalam Produk Pangan, Gapmmi Tegaskan Kolaborasi dan Harmonisasi
Produk Pangan Dibatasi...
Produk Pangan Dibatasi Pemakaian Gula, Garam, dan Lemak! Produsen Mamin Teriak
Kenyang Ekspor, Perusahaan...
Kenyang Ekspor, Perusahaan Makanan Ini Rangsek Pasar Domestik
Punya Fasilitas Terbaru,...
Punya Fasilitas Terbaru, Summarecon Mall Kelapa Gading Semakin Modern dan Ikonik
Rahasia Bisnis Lokal...
Rahasia Bisnis Lokal Meraih Untung di Tengah Kenaikan Harga Saat Ramadan 2024
Kualitas Garam Beryodium...
Kualitas Garam Beryodium Lokal Diakui Sesuai Standar untuk Kesehatan
Jelang Ramadan, Gapmmi:...
Jelang Ramadan, Gapmmi: Industri Butuh Impor Garam dan Beras Pecah Kulit
Rekomendasi
Lagi-lagi, Rudal Houthi...
Lagi-lagi, Rudal Houthi Serang Israel Membuat Jutaan Warga Zionis Berlarian
Ramadan Berbagi Bersama...
Ramadan Berbagi Bersama PSI, Santunan hingga Mudik Gratis
4 Alasan Uni Eropa Takut...
4 Alasan Uni Eropa Takut Trump Hentikan Pasokan Senjata, dari Ketergangungan dengan AS hingga Tak Mampu Mandiri
Berita Terkini
THR Kripto, Rayakan...
THR Kripto, Rayakan Lebaran dengan Cara Baru
6 jam yang lalu
Pupuk Hayati Dinosaurus...
Pupuk Hayati Dinosaurus Diklaim Mampu Genjot Hasil Panen 30%
8 jam yang lalu
PLN EPI-EML Kolaborasi...
PLN EPI-EML Kolaborasi Pasokan Gas di Sistem Kelistrikan Madura
8 jam yang lalu
Minat Anak Muda Terhadap...
Minat Anak Muda Terhadap KPR Alami Peningkatan
8 jam yang lalu
Pertamina Gelar Program...
Pertamina Gelar Program Mengaji Berhadiah Voucher BBM di SPBU
9 jam yang lalu
Profil Hery Gunardi,...
Profil Hery Gunardi, Direktur Utama BRI yang Baru
9 jam yang lalu
Infografis
Rumah Besar John Travolta...
Rumah Besar John Travolta di Pulau Kecil Dijual Rp70,5 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved