Survei Membuktikan 53% Masyarakat Indonesia Puas dengan Bantuan Pemerintah

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 06:48 WIB
loading...
Survei Membuktikan 53%...
Berdasarkan hasil survei terbaru, 53% masyarakat Indonesia mengaku puas terhadap bantuan yang diberikan Pemerintah selama pandemi. Lebih rinci, survei ini juga mengkaji opini masyarakat. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Berdasarkan hasil survei terbaru Ipsos, perusahaan peneliti pasar atau market research global, diketahui bahwa 53% masyarakat Indonesia mengaku puas terhadap bantuan yang diberikan Pemerintah selama pandemi. Lebih rinci, survei ini juga mengkaji opini masyarakat terkait bantuan Pemerintah yang mereka terima.



Di antara banyaknya program bantuan yang diberikan Pemerintah, ada tiga program bantuan yang paling banyak didapatkan masyarakat, yaitu program prakerja dengan presentase 24%, subsidi listrik 19%, dan subsidi kuota internet 18% pada sektor pendidikan.

Dalam survei,masyarakat mengungkapkan bahwa ketiga program bantuan tersebut juga dirasa paling bermanfaat; program prakerja (35%), subsidi listrik (26%), dan kuota internet (25%) untuk menunjang pembelajaran daring. Selain itu, 60% masyarakat Indonesia mengakui jelasnya komunikasi Pemerintah dalam penyampaian informasi terkait panduan pencegahan Covid-19.

Data di atas merupakan hasil survei gelombang keempat yang dilakukan Ipsos untuk memahami perkembangan opini dan perilaku konsumsi masyarakat di Asia Tenggara selama pandemi. Survei diadakan secara online, pada 16-24 Juni 2021 yang mencakup negara di Asia Tenggara; Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Survei ini merupakan bagian dari rangkaian survei Ipsos yang telah dilakukan sebelumnya, gelombang 1 pada Juni 2020, gelombang 2 pada September 2020, dan gelombang 3 pada Februari 2021.

Sentimen Positif Masyarakat

Mayoritas masyarakat di Asia Tenggara memiliki sentimen positif terhadap situasi ekonomi nasional negara mereka. Dibandingkan dengan hasil survei gelombang 3 pada Februari 2021, terlihat semakin banyaknya masyarakat di negara Asia Tenggara yang menyatakan kondisi ekonomi nasional telah membaik.

Pada laporan survei Ipsos ini, didapati bahwa 41% masyarakat Indonesia menyatakan bahwa kondisi ekonomi nasional dinilai semakin membaik. Jika dibandingkan dengan hasil survei gelombang ketiga pada Februari 2021, hanya 25% masyarakat yang menilai kondisi ekonomi pada saat itu baik.

Peningkatan signifikan ini, menujukkan lebih banyak masyarakat Indonesia yang merasakan adanya pemulihan ekonomi nasional secara nyata. Pemulihan ekonomi terasa semakin nyata, seiring dengan perbaikkan situasi keuangan pribadi masyarakat.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Awan Gelap Ekonomi RI,...
Awan Gelap Ekonomi RI, Mayoritas Para Ahli Sepakat Memburuk dari 3 Bulan Lalu
Survei Sun Life: Perempuan...
Survei Sun Life: Perempuan di Indonesia Lebih Aman secara Finansial Namun...
Lead Holding BUMN Jasa...
Lead Holding BUMN Jasa Survei Perkuat Hubungan dengan Stakeholder dan Pelanggan
Survei Sun Life Ungkap...
Survei Sun Life Ungkap Dampak Finansial dan Kesehatan Mental dari Diabetes Tipe 2
Mendorong Pengembangan...
Mendorong Pengembangan Kompetensi Insinyur di Bidang Teknik dan Teknologi Survei
Survei Indikator: Warga...
Survei Indikator: Warga Setuju Transportasi Era Jokowi Ciptakan Pemerataan Pembangunan
Subsidi Listrik 2025...
Subsidi Listrik 2025 Disepakati Rp90,22 Triliun, Bahlil Ungkap Penyebab Kenaikan
Surveyor Indonesia Rayakan...
Surveyor Indonesia Rayakan Inovasi, Keberlanjutan, dan Identitas Perusahaan
Rupiah Terperosok ke...
Rupiah Terperosok ke 16.400, Anggaran Subsidi BBM dan Listrik Bisa Tambah Bengkak
Rekomendasi
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
Teknologi Baterai CATL...
Teknologi Baterai CATL Dicas 5 Menit untuk Jarak Tempuh 520 Km
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
Berita Terkini
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
31 menit yang lalu
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
52 menit yang lalu
Bill Gates: Profesi...
Bill Gates: Profesi Guru dan Dokter Akan Punah 10 Tahun Lagi
1 jam yang lalu
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
8 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
9 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
9 jam yang lalu
Infografis
Kapasitas Pembangkit...
Kapasitas Pembangkit Listrik Panas Bumi Indonesia Bisa Salip AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved