MNC Tech Forum Day 3 Perkuat Literasi Digital bagi Publik

Jum'at, 05 November 2021 - 20:19 WIB
loading...
MNC Tech Forum Day 3 Perkuat Literasi Digital bagi Publik
MNC Tech Forum hari ke-3 mengusung tema literasi digital. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - PT Media Nusantara Citra Tbk (MNC) menggelar acara MNC Tech Forum hari ke-3 dalam rangka menyambut ulang tahun MNC Group ke-32. Direktur Pemberitaan MNC Portal Indonesia Yadi Hendriana mengatakan, ramainya konten kreator di media sosial memberikan dampak yang luar biasa dalam perubahan perilaku masyarakat.

Untuk itu, tegas dia, diperlukan sebuah literasi digital kepada masyarakat supaya dapat menghasilkan konten yang bermanfaat dan informatif.



"Webinar ini akan memberikan literasi yang cukup penting bagi publik," ujar Yadi Hendriana dalam sambutannya pada MNC Tech Forum, Jumat (5/11/2021).

Menurutnya, meningkatkan literasi digital bukan hanya tugas dari pemerintah saja, namun memerlukan peran dan kontribusi seluruh kalangan. Khususnya, di tengah pesatnya disrupsi digital yang terjadi saat ini.

"Ini bukan hanya sekadar tanggung jawab pemerintah, tapi tanggung jawab dari kita semua, dan kita juga punya tanggung jawab bagaimana konten-konten itu bisa lebih baik," tegasnya.

Yadi menambahkan, webinar yang diselenggarakan dalam rangka menyambut HUT MNC Group ini merupakan komitmen MNC dalam mendukung pemerintah meningkatkan literasi digital.



Literasi digital, kata dia, merupakan kunci dalam mencetak karakter dan kepribadian bangsa Indonesia ke depan. Webinar ini, tegas Yadi, menjadi kesempatan yang baik bagi masyarakat untuk belajar bagaimana menggunakan media sosial dengan bijak.

"Selamat menimba ilmu melalui webinar ini saya kira langkah-langkah besar bisa kita mulai dari sini dengan mendengarkan para narasumber yang kompeten," pungkasnya.
(fai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6035 seconds (0.1#10.140)