Emak-emak Diminta Jangan Panic Buying Minyak Goreng Murah, Wamendag: Kita Jamin Ketersediaan

Rabu, 02 Februari 2022 - 11:34 WIB
loading...
Emak-emak Diminta Jangan...
Wamendag menyampaikan bahwasanya Pemerintah menjamin ketersediaan minyak goreng untuk dapat di konsumsi oleh masyarakat Indonesia. Maka dari itu, ia meminta agar masyarakat tak perlu panic buying. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Wakil Menteri Perdagangan ( Wamendag ) Jerry Sambuaga menyampaikan bahwasanya Pemerintah menjamin ketersediaan minyak goreng untuk dapat di konsumsi oleh masyarakat Indonesia. Maka dari itu, ia meminta agar masyarakat dapat bijaksana dalam membeli minyak goreng alias tak perlu panic buying .



Pasalnya, yang terjadi di lapangan, masih ada masyarakat membeli dalam jumlah banyak atau melebihi ketentuan dengan trik membawa anggota keluarga. Jika hal ini terus dilakukan, penyebaran minyak goreng menjadi tidak rata. Sementara banyak orang yang membutuhkan.

"Masyarakat tidak perlu panic buying karena pemerintah menjamin ketersediaan minyak goreng. Pemerintah berharap fenomena kelangkaan minyak goreng di berbagai peritel tidak terjadi lagi," tegas Wamendag dalam keterangannya, Rabu (2/2/2022).

Lebih lanjut Ia mengapresiasi jaringan Asosiasi Peritel Indonesia (Aprindo) dan distributor pasar rakyat karena sudah mendukung kebijakan minyak goreng harga terjangkau bagi masyarakat.

“Dukungan Aprindo sangat luar biasa. Mereka menggerakkan seluruh anggota untuk mendukung pemerintah. Apresiasi juga kami sampaikan kepada distributor yang memiliki peran penting terkait dengan jangkauan pemasaran di seluruh wilayah Indonesia," tutur Wamendag.



Jerry berharap, distributor dan peritel dapat terus mematuhi dan mendukung sepenuhnya dengan menyuplai minyak goreng kepada masyarakat sesuai kualifikasi dan harga yang telah ditetapkan.

Sebelumnya, Wamendag bersama Aprindo melakukan telah mengadakan pasar murah di Pasar Raya I Salatiga, Jawa Tengah pada Sabtu (29/1) lalu.

Sebanyak 1.420 liter minyak goreng dijual di pasar murah tersebut dengan harga Rp14.000/liter. Selain migor, pasar murah juga menjual paket barang kebutuhan pokok (bapok).

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bazar Ramadan Kemenperin,...
Bazar Ramadan Kemenperin, APP Group Salurkan 4.000 Liter Minyak Goreng Bersubsidi
Daftar Panjang Modus...
Daftar Panjang Modus Pelanggaran MinyaKita, Kemendag Buka-bukaan
Daftar 7 Perusahaan...
Daftar 7 Perusahaan Nakal yang Sunat Takaran MinyaKita Berikut Asal Daerahnya
Masyarakat Bisa Tuntut...
Masyarakat Bisa Tuntut Ganti Rugi soal MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Begini Caranya
66 Produsen MinyaKita...
66 Produsen MinyaKita Terindikasi Lakukan Pelanggaran, Begini Kata Mendag
Takaran MinyaKita Disunat,...
Takaran MinyaKita Disunat, Wamentan: Jangan Ingin Untung Sesaat, Rakyat Dikorbankan
Cara Jual Minyak Jelantah...
Cara Jual Minyak Jelantah ke Pertamina, Catat Lokasi Penjualannya
Alfamart Tutup Ratusan...
Alfamart Tutup Ratusan Gerai Tahun Ini, Harga Sewa Jadi Biang Keroknya
Harga Minyakita Tembus...
Harga Minyakita Tembus Rp17.100/Liter, Mendag Janji Turun 2 Hari Lagi
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 217: Honeymoon Amira-Biru dan Bahaya yang Mengancam Maudy-Arkana
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
Its Family Time! Liburan...
It's Family Time! Liburan Gak Harus Mahal, saatnya Eksplor Hidden Gem Unik di Eksplorazi GTV!
Berita Terkini
PetroChina Gelar Pelatihan...
PetroChina Gelar Pelatihan Membordir bagi Penyandang Disabilitas
31 menit yang lalu
Sah! Beli BBM di Jakarta...
Sah! Beli BBM di Jakarta Kena Pajak 5%, Kendaraan Umum 2%
1 jam yang lalu
Sekar Laut Tingkatkan...
Sekar Laut Tingkatkan Pasar Ekspor, Bidik Afrika dan Timur Tengah
1 jam yang lalu
Trump Tiba-tiba Bersikap...
Trump Tiba-tiba Bersikap Baik ke China, Iming-iming Turunkan Tarif Impor
1 jam yang lalu
IMF Pangkas Proyeksi...
IMF Pangkas Proyeksi PDB 3 Negara Ekonomi Utama Asia
1 jam yang lalu
Kementan Cetak Petani...
Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
2 jam yang lalu
Infografis
AS Peringatkan Israel:...
AS Peringatkan Israel: Jangan Hancurkan Lebanon Seperti Gaza!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved