Dampak Pandemi Corona, Waspadai Neraca Dagang Semester II

Kamis, 16 Juli 2020 - 09:06 WIB
loading...
Dampak Pandemi Corona,...
Kinerja perdagangan Mei dan Juni 2020 menunjukkan angka yang menggembirakan. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Kinerja perdagangan Mei dan Juni 2020 menunjukkan angka yang menggembirakan. Di tengah lesunya perekonomian sebagai dampak pandemi Covid-19, kinerja perdagangan justru mengalami surplus.

Sebagaimana dilansir Badan Pusat Statistik (BPS), neraca perdagangan Juni 2020 mengalami surplus USD1,27 miliar dengan nilai ekspor USD12,03 miliar dan impor USD10,76 miliar. Neraca perdagangan Juni 2020 ini menggembirakan karena baik ekspor maupun impornya sama-sama tumbuh.

Moncernya kinerja perdagangan itu tak hanya terlihat di dua bulan tersebut, namun juga secara agregat di semester I/2020. Pada paruh pertama tahun ini BPS mencatat terjadi surplus USD5,5 miliar. Angka tersebut lebih baik dari neraca perdagangan pada periode yang sama 2019 yang defisit USD1,93 miliar.

BPS mencatat kinerja di Juni 2020 ekspor ditopang oleh ekspor minyak dan gas yang mencapai USD580 juta miliar atau naik 3,8% dari bulan sebelumnya. Sementara ekspor nonmigas USD11,45 miliar atau meningkat 15,73%.

Peningkatan nilai ekspor migas terjadi karena harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) naik 42,9% menjadi 36,6 per barel pada Juni 2020. Peningkatan ekspor nonmigas disumbang ekspor industri pertanian 18,99% menjadi USD280 juta, industri pengolahan naik 15,96% menjadi USD9,6 miliar, dan industri pertambangan 13,69% menjadi USD1,51 miliar. (Baca: Gegara yang Lain Sukses, Garuda Latah Tuntut Ganti Rugi ke Airbus)

Namun, apakah catatan positif tersebut akan terus berlanjut di bulan-bulan selanjutnya? Harapannya memang begitu. Tapi kondisi itu bisa saja berbalik pada semester II/2020.

Alasannya, pada bulan Juni ada indikasi kenaikan impor bahan baku dan barang modal 24% dan 27,3% secara bulanan (mtm). Kondisi ini menandakan adanya harapan industri mulai berproduksi untuk persiapan tiga bulan ke depan. “Setidaknya ini untuk mengantisipasi pemulihan yang bertahap di dalam negeri,” ungkap Ekonom Indef Bhima Yudhistira saat dihubungi di Jakarta kemarin.

Kenaikan impor bahan baku tersebut memang menggembirakan karena ini menandakan industri pengolahan mulai menggeliat. Sayangnya, kenaikan impor bahan baku tersebut tidak dibarengi impor bahan baku yang akan dijadikan produk untuk tujuan ekspor. “Antara angka kenaikan impor bahan baku, barang modal dengan kinerja ekspor nonmigas masih terdapat gap. Ekspor nonmigas tercatat naik 15,7% lebih rendah dari kenaikan impor bahan baku,” bebernya. (Baca juga: Neraca Dagang Surplus, Sri Mulyani Optimistis Ekonomi Bangkit di Kuartal III/2020)

Bhima memperkirakan hingga akhir tahun recovery kinerja ekspor masih berjalan lamban. Indikasinya adalah negara-negara tujuan ekspor utama melakukan pembatasan kembali aktivitas ekonominya setelah terjadi kenaikan kasus Covid-19. “Ini kembali mengganggu arus logistik dan permintaan secara agregat,” katanya.

Sementara itu, Singapura yang mengalami resesi cukup dalam juga menjadi indikasi bahwa kinerja ekspor di kawasan masih membutuhkan waktu. “Diperkirakan baru 2021 akan recovery bertahap,” papar Bhima.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Peluang Resesi Ekonomi...
Peluang Resesi Ekonomi Amerika Makin Lebar, Goldman Sachs: 45%
Indonesia Siapkan Proposal...
Indonesia Siapkan Proposal Dagang untuk AS, Tawarkan Peningkatan Impor
Indonesia Jadi Korban...
Indonesia Jadi Korban Perang Dagang Trump, Kenyataan Pahit Ancam Ekonomi RI
Menilik Alasan di Balik...
Menilik Alasan di Balik Trump Terapkan Tarif Impor 32% ke Indonesia
Ditampar Tarif Impor...
Ditampar Tarif Impor 32 Persen oleh Trump, Ini Profil Perdagangan Indonesia-AS
Kena Tarif Impor 32...
Kena Tarif Impor 32 Persen, Surplus Neraca Dagang Indonesia Terancam
Risiko Resesi Amerika...
Risiko Resesi Amerika Semakin Besar, Begini Isi Ramalan Goldman Sachs
Ketakutan Resesi AS...
Ketakutan Resesi AS dan Perang Timur Tengah Mengangkat Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
58 Bulan Beruntun, Neraca...
58 Bulan Beruntun, Neraca Dagang RI Kembali Cetak Surplus per Februari 2025
Rekomendasi
Wakanda Kacau! Farel...
Wakanda Kacau! Farel Tarek Sentil Isu Viral Lewat Sketsa Komedi
Profil Titiek Puspa,...
Profil Titiek Puspa, Artis Lintas Zaman yang Menginspirasi Lewat Lagu dan Film
Kenang Sosok Titiek...
Kenang Sosok Titiek Puspa, Putri Sulung: Maafkan Kesalahan Eyang
Berita Terkini
Lippo Karawaci Berkomitmen...
Lippo Karawaci Berkomitmen Mengejar Pertumbuhan Berkelanjutan
28 menit yang lalu
Perkuat Ekosistem Keuangan...
Perkuat Ekosistem Keuangan Digital, MODENA Pay dan MNC Kapital Jalin Kemitraan Strategis
35 menit yang lalu
Kasih Bonus Hari Raya...
Kasih Bonus Hari Raya Driver Ojol dan Kurir Rp50.000, Aplikator Minta Maaf
1 jam yang lalu
Investasi di Tangerang...
Investasi di Tangerang Meningkat, LPKR Luncurkan Produk Hunian dan Komersial
1 jam yang lalu
Trump Melunak Soal Tarif,...
Trump Melunak Soal Tarif, Kurs Rupiah Balik Menguat usai Hampir Ambruk ke Rp17 Ribu
1 jam yang lalu
Konsisten Beri Layanan...
Konsisten Beri Layanan Prima Berbuah Gallup Customer Engagement Empat Tahun Beruntun
2 jam yang lalu
Infografis
Tiga Dampak Jika Kanada...
Tiga Dampak Jika Kanada Ingin Bergabung dengan Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved