Demi Pembeli, Pengusaha Mobil 'Ngemis' Insentif ke Pemerintah

Selasa, 25 Agustus 2020 - 14:50 WIB
loading...
Demi Pembeli, Pengusaha...
Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Jongkie Sugiarto mengusulkan kepada pemerintah untuk memberikan insentif kepada industri otomotif. Insentif itu bisa memengaruhi harga jual mobil, terlebih di dalam satu produk mobil, terdapat pungutan-pungutan bea ataupun pajak .

"Kami minta insentif ini bukan untuk selama-lamanya, hanya satu tahun saja. Dari September 2020 sampai September tahun depan, misalnya. Kalau angka penjualan sudah pulih dan meningkat hampir ke normal, kembali saja ke tarif yang berlaku sebelumnya," ungkap Jongkie dalam Market Review IDX Channel di Jakarta, Selasa (25/8/2020). ( Baca juga:Kalau Tak Merasa Bonafide, Jangan Ngarep Bisa Dapat DP 0% Saat Kredit Mobil )

Dia menyebutkan, insentif ini juga dimintakan untuk kendaraan-kendaraan yang diproduksi dalam negeri, karena produk kendaraan dalam negeri yang mendominasi penjualan di pasar.

"Soal pungutan di produk mobil, berbicara soal pemerintah pusat, kami bayar ke pemerintah ada PPn 10% dan PPnBM. Soal pemerintah daerah (pemda), ada lagi pajak yang dipungut, seperti bea balik nama kendaraan bermotor atau BBNKB yang nilainya cukup besar, sekitar 12% dari nilai jual kendaraan bermotor (NJKB) dan juga PKB 2,5% dari NJKB," papar Jongkie.

Selain itu, bahkan ada PKB yang progresif, seperti untuk mobil pertama, kedua, ketiga, dan seterusnya. Untuk itu, Gaikindo mengusulkan agar diberikan pengurangan dalam pajak ini. ( Baca juga:Gunakan Jasa Influencer, Pemerintah Tak Percaya Diri )

"Kalau pemerintah pusat dan pemerintah daerah mengurangi pajaknya, ditambah dari pihak pengusaha memberikan diskon akan bagus. Jik insentif dari ketiga pihak ini diberikan, maka harga mobil baru bisa diturunkan. Jadi daya beli masyarakat untuk membeli kendaraan bermotor bisa meningkat," tutur Jongkie.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Insentif PPN Rumah Tapak...
Insentif PPN Rumah Tapak dan Satuan Rusun Diperpanjang, Ini Ketentuan dari DJP
Pacu Industri Otomotif...
Pacu Industri Otomotif lewat Solusi Finansial dari Hulur ke Hilir di IIMS Jakarta 2025
PPN 12% Makin Menggerus...
PPN 12% Makin Menggerus Daya Beli, Mampukah Industri Otomotif Bertahan?
Kenaikan PPN 12% Nyaris...
Kenaikan PPN 12% Nyaris Tak Pengaruhi Biaya Bahan Baku, Ini Penjelasannya
Tak Semua Pekerja Gaji...
Tak Semua Pekerja Gaji di Bawah Rp10 Juta Bebas PPH, Hanya untuk Sektor Padat Karya
Daftar Mobil Hybrid...
Daftar Mobil Hybrid yang Bakal Kecipratan Insentif Diskon Pajak 3% Mulai 2025
Redam Efek Kenaikan...
Redam Efek Kenaikan PPN 12% di 2025, Insentif Rp256,6 Triliun Dikucurkan
Pemerintah Beri Diskon...
Pemerintah Beri Diskon Pajak Pembelian Rumah Seharga Sampai Rp5 Miliar
Pemerintah Bebaskan...
Pemerintah Bebaskan PPH Bagi Pekerja dengan Gaji di Bawah Rp10 Juta
Rekomendasi
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Kamis 13 Maret 2025: Arini Menuntut, Emil Frustasi
Nurul Arifin: Tidak...
Nurul Arifin: Tidak Ada Alasan bagi Letkol Teddy Mundur dari TNI karena Menjabat Seskab
Berita Terkini
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
17 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
57 menit yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
1 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
2 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved