Bio Farma Targetkan Vaksin Corona Bisa Dipakai Tahun 2021

Selasa, 21 April 2020 - 22:48 WIB
loading...
Bio Farma Targetkan Vaksin Corona Bisa Dipakai Tahun 2021
Bio Farma targetkan vaksin corona bisa dipakai di tahun 2021. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - PT Bio Forma yang merupakan induk holding BUMN farmasi, menyatakan sedang mengkaji vaksin untuk penyembuhan virus corona (Covid-19).

Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir menargetkan Indonesia sudah bisa menemukan vaksin virus corona di akhir tahun 2020. Harapannya, pada tahun 2021, Bio Farma sudah bisa memproduksi massal vaksin anti Covid-19.

"Targetnya akhir tahun 2020 ini, bibit vaksin itu sudah ditemukan. Jadi ini bisa dipakai di tahun 2021," kata Honesti dalam rapat virtual bersama Komisi VI DPR di Jakarta, Selasa (21/4/2020).

Dia melanjutkan bersama Kementerian Riset dan Teknologi, Bio Farma telah membuat konsorsium penemuan vaksin Covid-19 Indonesia. Lembaga Eijkman memimpin proyek ini bersama dengan dengan Bio Farma, Balitbangkes dan beberapa universitas.

Dalam proyek ini, semua penemuan swab test akan diolah sedemikian rupa oleh Balitbangkes. Selanjutnya, jika bibit virus corona sudah ditemukan, akan diserahkan kepada Bio Farma untuk dibuat vaksinnya dan diproduksi secara massal.

Honesti optimis konsorsium ini bisa menemukan vaksin Covid-19 dalam waktu singkat, dengan menggunakan teknologi biofarmatik. Teknologi terbaru ini memungkinkan penemuan vaksin kurang dari 2 tahun. Waktu tercepat dari penemuan antivirus yang biasanya membutuhkan waktu 10-15 tahun.

"Dengan adanya teknologi ini, mudah-mudahan dalam 2 tahun bisa dibentuk vaksinnya. Sehingga di akhir bulan empat tahun 2021, kita sudah memiliki vaksinnya," terangnya.
(bon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4027 seconds (0.1#10.140)