Asian Agri Bantu Masyarakat Desa Cegah Pandemi Covid-19

Jum'at, 24 April 2020 - 16:14 WIB
loading...
Asian Agri Bantu Masyarakat...
Penyerahan bantuan oleh Asian Agri untuk menekan penyebaran Covid-19 di wilayah operasi perusahaan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Upaya menekan penyebaran Covid-19 di wilayah pedesaan dilakukan para pemangku kepentingan melalui berbagai cara dan di setiap kesempatan, termasuk yang dilakukan Asian Agri di tiga provinsi yang menjadi lokasi kegiatan perusahaan.

Langkah antisipatif dilaksanakan perusahaan secara berkelanjutan dan berkoordinasi dengan pemerintah, pihak keamanan termasuk Polri, TNI, serta perangkat desa dan masyarakat di Sumatera Utara, Riau dan Jambi.

"Kami menyadari pentingnya upaya mengingatkan semua masyarakat di desa akan bahaya penularan dan cara masyarakat mencegah Covid-19 di lingkungan masing-masing. Dengan tetap mematuhi aturan jaga jarak fisik dan mengenakan masker, kami menyebarluaskan informasi yang akurat dan jelas dalam bahasa yang mudah dipahami masyarakat umum melalui poster, spanduk dan secara langsung saat menyerahkan bantuan kepada masyarakat dan perangkat desa," ungkap Head HSE and CSR Asian Agri Welly Pardede dalam siaran pers, Jumat (24/4/2020).

Dalam rangka menyosialisasikan kepada masyarakat, Asian Agri mendistribusikan spanduk dan poster berisi penjelasan sederhana tentang apa itu Covid-19, upaya pencegahan dengan pola hidup bersih, rajin mencuci tangan, menjaga jarak antar individu 1,5 meter, serta imbauan agar meminimalkan kegiatan di luar rumah bagi siswa atau warga bila tidak mendesak.

Langkah konkrit lainnya adalah membagikan ember dengan keran yang diletakkan di kantor desa/fasilitas umum seperti musholla agar dapat dimanfaatkan masyarakat untuk mencuci tangan secara teratur. Lebih dari 1.000 ember keran ditempatkan Asian Agri bersama sabun cuci tangan.

"Kami juga melakukan penyemprotan disinfektan secara berkala di fasilitas-fasilitas umum dan rumah ibadah untuk membasmi virus Covid-19," tambah Welly.

Bantuan Asian Agri bertujuan mengurangi dampak Covid-19 terhadap kesehatan masyarakat serta membantu meringankan dampak dari sisi ekonomi masyarakat. Pemberdayaan masyarakat pun diwujudkan dengan menggandeng beberapa warga desa yang berprofesi sebagai penjahit untuk memproduksi sebanyak 7.650 masker kain.

Sri Wahyuni, pemilik usaha Penjahit Ayu Melati di Desa Makmur, Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, merupakan salah satu warga yang mendapat pesanan pembuatan masker kain dari Asian Agri untuk dibagikan kepada masyarakat di 19 desa yang berada di Kabupaten Pelalawan dan Siak.

Bagi Sri, perempuan kelahiran Lubuk Pakam, 50 tahun yang lalu, order dari Asian Agri sebanyak 6.050 masker kain sangat membantu ekonomi keluarga dan 4 orang karyawannya. Dalam keadaan normal, biasanya Sri mendapat banyak pesanan jahit pakaian menjelang Lebaran. Namun tahun ini diakuinya sangatlah sulit.

Dalam masa pandemi Covid-19, para pelanggan jahitnya ada yang menunda pesanan akibat pembatasan sosial dan pengalihan prioritas keuangan. "Kami bertekad agar dapur kami tetap mengepul, dan kami harus berusaha agar roda mesin jahit kami tetap bergerak dan para pekerja tetap mendapat penghasilan," ujar Sri.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wabah HMPV Merebak di...
Wabah HMPV Merebak di China: Akankah Jadi Pandemi Berikutnya setelah Covid-19?
Berkat Gas dan Rem Jokowi,...
Berkat 'Gas dan Rem' Jokowi, Indonesia Selamat dari Badai Krisis Ekonomi
Restrukturisasi Kredit...
Restrukturisasi Kredit Covid BNI Turun Jadi Rp25,8 T per Maret 2024
Inovasi Digital Membentuk...
Inovasi Digital Membentuk Masa Depan Industri Sawit
Bauran EBT Masih Jauh...
Bauran EBT Masih Jauh dari Target, Menteri ESDM Salahkan Covid
Laporan Pandawa Agri...
Laporan Pandawa Agri 2023 Dorong Transformasi Sektor Pertanian
Status Pandemi Covid-19...
Status Pandemi Covid-19 Dicabut, Jokowi Optimistis Ekonomi Meningkat
3 Tahun Pandemi Covid-19,...
3 Tahun Pandemi Covid-19, Ini 5 Bisnis yang Bersinar dan Redup
Stok Mencukupi, Bio...
Stok Mencukupi, Bio Farma Stop Produksi Vaksin Covid-19
Rekomendasi
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
Berita Terkini
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
44 menit yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
58 menit yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
1 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
1 jam yang lalu
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Kasus Covid-19...
Penyebab Kasus Covid-19 di Singapura dan Malaysia Melonjak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved