Bidik Segmen Konsumen Pria Aktif Modern, Ini Strategi Industri Perawatan Kulit

Senin, 26 September 2022 - 22:02 WIB
loading...
Bidik Segmen Konsumen Pria Aktif Modern, Ini Strategi Industri Perawatan Kulit
Ilustrasi foto/pexels/ivan samkov
A A A
JAKARTA - Dalam satu dekade terakhir, industri perawatan kulit atau skin care kian getol menyasar segmen pasar baru yakni kaum pria. Jenis produk, merek dan cara pemasarannya pun kian beragam.

Salah satunya adalah produk lokal Rayo Men’s Skin Care yang kian memantapkan posisinya di industri skin care sebagai produk perawatan kulit dan wajah untuk pria aktif modern.

Kurnia Nurdiati, COO PT Denia Berkah Sejahtera yang menaungi brand Rayo mengatakan, Rayo adalah produk perawatan kulit dan wajah pria pertama di Indonesia yang diperkaya White Ginger Lily (Hedychium Coronarium Root Extract) yang diekstrak dari rimpang tumbuhan Butterfly Ginger dari Madagaskar dan berfungsi sebagai antioksidan dan skin conditioning.

Menurut dia, bahan-bahan aktif dalam produk Rayo diracik dan diproduksi dengan proses modern yang menjamin kualitas produk, serta sudah terdaftar di Badan POM RI sejak awal mula berproduksi pada tahun ini.

“Dan baru-baru ini telah meraih sertifikasi Halal MUI versi logo baru,” ujarnya melalui siaran pers, dikutip Senin (26/9/2022).



Dia menambahkan, Rayo yang diformulasikan khusus untuk pria aktif modern hadir dalam empat rangkaian produk yang segar dan elegan untuk kebutuhan perawatan kulit sepanjang hari.

Saat mengikuti ajang pameran Muslim Lifestyle Festival (Muslim Life Fest) pada akhir Agustus 2022 lalu, booth Rayo menghadirkan produk dan beragam aktivitas serta menggandeng dua figur publik guna menarik pengunjung selama pameran berlangsung.

Mereka adalah Mohammad Kautsar Hikmat atau lebih dikenal dengan Uki, mantan gitaris band Noah dan Reda Samudera, mantan vokalis band Speaker First. Keduanya ikut membesarkan nama Rayo sejak awal 2022.

Bidik Segmen Konsumen Pria Aktif Modern, Ini Strategi Industri Perawatan Kulit


Kurnia menyebut, peran Uki dan Reda turut mendongkrak popularitas Rayo di kalangan komunitas generasi milenial saat ini.

Dalam pameran tersebut, Uki dan Reda pun menjelaskan manfaat Rayo Men’s Skin Care untuk kulit pria serta mengajak pengunjung untuk mencuci muka gratis. Antusiasme pengunjung ini pun menghasilkan hasil penjualan produk yang signifikan.

“Memang sejak awal, sepak terjang dan perjalanan hidup mereka berdua yang membuat kami tertarik untuk bekerja sama membangun brand image Rayo. Terbukti kehadiran mereka di booth Rayo menjadi daya tarik tersendiri, sekaligus meningkatkan penjualan secara signifikan,” beber Kurnia.



Sementara itu, Uki mengaku senang bisa berbagi manfaat Rayo kepada para pengunjung. “Karena selain saya sendiri juga sudah merasakan manfaatnya untuk kulit wajah, sudah saatnya saya mengajak para pria yang selama ini tidak mempunyai pilihan menggunakan skin care yang terkesan feminin untuk beralih menggunakan produk skin care yang benar-benar mewakili tuturnya.

Dia menilai produk skin care yang dipakainya juga memiliki kemasan dan bahan aktif tepat serta aman bagi perawatan kulit dan wajah pria yang mempunyai aktifitas tinggi di luar ruangan seperti dirinya.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2607 seconds (0.1#10.140)