SiCepat Ekspres Distribusikan Obat Gratis Telemedisin dan Susu Formula

Rabu, 02 Maret 2022 - 22:04 WIB
loading...
SiCepat Ekspres Distribusikan...
Kurir SiCepat Ekspres mengambil obat di apotek untuk kemudian diantarkan ke warga yang melakukan isolasi mandiri lantaran terpapar Covid-19.
A A A
JAKARTA - SiCepat Ekspres , perusahaan ekspedisi nasional, telah mendistribusikan 266.631 paket obat (data per 22 Februari 2022) bagi pasien isoman secara gratis melalui program Telemedisin. Kerja sama pengiriman obat gratis oleh SiCepat Ekspres ini telah berlangsung sejak Juli 2021.

Distribusi obat dan vitamin gratis dari layanan Telemedisin ini telah mencakup berbagai wilayah. Di antaranya Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Lampung, Palembang, Medan, Denpasar, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, hingga Manado.

(Baca juga:SiCepat Ekspres Siap Pacu Digitalisasi dan Lakukan Ekspansi)

Berdasarkan data GISAID, lembaga penelitian dari Jerman yang meneliti kasus Covid-19, di Indonesia telah mencapai 6.505 kasus per Selasa (22/2/2022). Varian Omicron di Indonesia ini memiliki selisih 248 kasus dibandingkan hari sebelumnya. Secara mingguan, kasus di Indonesia ini tumbuh 7,34%.

Merespon lonjakan kasus ini, SiCepat Ekspres telah mendistribusikan 221.748 paket obat gratis Telemedisin pada Januari dan Februari 2022. Kolaborasi ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian SiCepat Ekspres terhadap kasus Covd-19 varian Omicron yang saat ini masih menjadi ancaman.

(Baca juga:SiCepat Resmikan Program Bina Desa Konservasi Lahan Kritis di Cibiru Wetan)

Chief Executive Officer SiCepat Ekspres The Kim Hai mengatakan kolaborasi pemerintah dengan pihak swasta sangatlah dibutuhkan dalam rangka menekan angka penyebaran Covid-19, khususnya di 2022 ini.

Gelombang Covid-19 varian Omicron yang saat ini semakin meningkat membuat SiCepat Ekspres kian fokus membantu pemerintah dalam penanggulangan. “Kami siap memberikan support agar distribusi obat gratis ini dapat berjalan dengan baik ke seluruh pelosok Indonesia. Sehingga, bagi para pasien isoman dapat segera pulih dan hal ini juga dapat mengurangi beban para tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan Covid-19,” ujar The Kim Hai dalam keterangan tertulisnya, Rabu (2/3/2022).

(Baca juga:Melalui BAZNAS, SiCepat Ekspres Berdonasi untuk Warga Terdampak Gempa Banten)

Pasien isoman Covid-19, kata dia, dapat menggunakan layanan Telemedisin dengan melakukan tes PCR terlebih dahulu di laboratorium yang terafiliasi Kemenkes. Setelah itu, pasien isoman dapat melakukan konsultasi kesehatan gratis di 11 platform penyedia layanan kesehatan untuk mendapatkan rekomendasi resep obat.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemampuan Bahasa Asing...
Kemampuan Bahasa Asing Masih Kendala Utama Daya Saing SDM Kesehatan RI di Luar Negeri
Rugikan Petani, APTI...
Rugikan Petani, APTI Tolak Rencana Kebijakan Kemasan Rokok Polos
Cium Ada Titipan Asing,...
Cium Ada Titipan Asing, KNPK Tolak Rancangan Permenkes Pengamanan Produk Tembakau
Cegah DBD Sejak Dini,...
Cegah DBD Sejak Dini, Enesis Group dan Kemenkes Edukasi 3M Plus
Menumbuhkan 4.000 UMKM...
Menumbuhkan 4.000 UMKM dalam Satu Dekade Hadirkan Layanan Ekspedisi
Pelaku Usaha Didorong...
Pelaku Usaha Didorong Tingkatkan Skill lewat Kompetisi
Apresiasi atas Keberhasilan...
Apresiasi atas Keberhasilan Perusahaan Utamakan Kepuasan Pelanggan
Upaya Menstimulasi Kreativitas...
Upaya Menstimulasi Kreativitas Bisnis Pelaku UMKM
Pelaku UKM Dapat Pelatihan...
Pelaku UKM Dapat Pelatihan Perkuat Bisnis Secara Online
Rekomendasi
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
Berita Terkini
Bos Perusahaan AS Ramai-ramai...
Bos Perusahaan AS Ramai-ramai Teriak Soal Dampak Tarif Trump
49 menit yang lalu
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
1 jam yang lalu
Harta 50 Miliarder Korea...
Harta 50 Miliarder Korea Melorot Jadi Rp1.646 T Gegara Darurat Militer dan Tarif AS
3 jam yang lalu
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
4 jam yang lalu
Menteri Keuangan AS...
Menteri Keuangan AS Bertemu Menko Airlangga Mendorong Proses Negosiasi Tarif
4 jam yang lalu
Perang Dagang dan Penurunan...
Perang Dagang dan Penurunan Pendapatan Minyak Bikin Menkeu Rusia Was-was
5 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved